Sinopsis Film
Sinopsis Drakor Hierarchy, Skandal Romansa, Perundungan, dan Misteri di Sekolah Elite Korea
TRIBUN-VIDEO.COM - Sinopsis Hierarchy, serial drama korea (drakor) bergenre thriller, misteri, dan roman remaja terbaru Netflix.
Drakor Hierarchy dijadwalkan tayang di Netflix mulai hari ini, Jumat 7 Juni 2024.
Serial Hierarchy adalah drakor yang berlatarkan kisah romantis siswa SMA yang dibintangi oleh Roh Jeong Eui, Lee Chae Min, Kim Jae Won, Ji Hye Won dan Lee Won Jung.
Hierarchy bercerita tentang kumpulan anak chaebol, yakni istilah untuk keluarga kaya raya yang berkuasa diberbagai bidang.
Kisah ini berlatar di sebuah sekolah bergengsi yang didirikan oleh keluarga konglomerat pemilik Jooshin Group
Dalam 7 episode Hierarchy, menceritakan hubungan empat anak konglomerat dan seorang siswa penerima beasiswa.
Lantas bagaimana persaingan asmara yang tersaji dalam serial Hierarchy di Netflix? Simak sinopsisnya lebih lengkap, mengutip rilis yang diterima Tribunnews.com.
Baca: Isu Ayu Ting Ting Batal Nikah dengan Fardhana Mencuat, Umi Kalsum Kepergok Unfollow IG Calon Besan
Sinopsis Serial Hierarchy
Drakor terbaru ini akan menceritakan berbagai intrik.
Mulai dari skandal romansa, perundungan, hingga misteri yang terjadi di sekolah elite bernama Jooshin High School.
Berlatar belakang sekolah elite Korea Selatan bernama Jooshin High School atau SMA Jooshin.
Sebanyak 0,01 persen siswa teratas berkumpul di SMA tersebut, karena hanya anak-anak yang telah dipilih sejak lahir yang diizinkan bersekolah di sana.
Didirikan oleh konglomerat Korea, Jooshin Group, SMA Jooshin memiliki murid dengan latar belakang keluarga yang sangat mentereng.
Murid SMA Jooshin di antaranya adalah Jung Jae Yi yang merupakan putri pertama keluarga Jaeyool Group dan Kim Ri An yang siap menjadi penerus Jooshin Group.
Ada pula Yoo He Ra yang dikenal sebagai putri bungsu perusahaan perdagangan international Yoon.
Baca: Sinopsis Film Rumah Dinas Bapak, Diadaptasi dari Thread Kisah Nyata oleh Dodit Mulyanto
Lee Woo Jin yang merupakan putra dari politisi berpengaruh di Korea Selatan.
Suatu hari, suasana di SMA Jooshin mendadak berubah drastis setelah kedatangan Kang Ha.
Kang Ha adalah siswa polos yang murah senyum, tapi menyimpan rahasia besar.
Kedatangan Kang Ha membuat suasana di SMA Jooshin menjadi mencekam dan penuh ketegangan.
Bahkan hubungan para murid menjadi retak karenanya.
Lantas, rahasia besar apa disembunyikan Kang Ha?
Saksikan cerita selengkapnya dari Serial Hierarchy di Netflix.
Drama Korea Hierarchy digarap oleh sutradara Bae Hyun Jin, yang sebelumnya sukses dengan Start-Up (2020) dan Big Mouth (2022).
Trailer Serial Hierarchy: Klik
Daftar Pemain Serial Hierarchy
Roh Jeong Eui- Jung Jae-Yi
Lee Chae Min- Kang Ha
Kim Jae-Won- Kim Ri-An
Ji Hye-Won- Yoon He-Ra
Lee Won-Jung- Lee Woo-Jin
Kim Tae Jung- Choi Yoon Seok
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sinopsis Hierarchy, Drakor Netflix Terbaru Kisahkan Intrik Romansa Siswa SMA Elite Korea Selatan
# Sekolah Elite # Sinopsis # Drakor # Hierarchy
Sumber: Tribunnews.com
Shopping Live Update
Tak Kalah dari Rayyanza, Baby Lily Pakai Outfit Rp 8 Juta saat Pergi ke Sekolah, Gayanya Disorot
Sabtu, 18 Oktober 2025
viral
KEJI! ANAK KEPSEK Bully Siswi SMK gegara Piket Buang Sampah, Keluarga Korban Tak Tinggal Diam
Sabtu, 18 Oktober 2025
Sinopsis dan Jadwal Film
Sinopsis dan Pemeran Film Air Mata di Ujung Sajadah 2: Perebutan Hak Asuh Anak Titi Kamal & Ciki
Sabtu, 18 Oktober 2025
Viral
Tega! Anak Kepsek Bully hingga Tendang Siswi SMK Polewali Mandar, Begini Nasib si Pelaku
Sabtu, 18 Oktober 2025
Sinopsis dan Jadwal Film
Sinopsis A Hundred Memories, Drama Cinta dan Kenangan yang Tak Lekang oleh Waktu, Tayang di Viu
Sabtu, 18 Oktober 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.