Kamis, 8 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Hizbullah Serang Angkatan Laut Israel dengan Drone Peledak di Pantai Mediterania, Meledak & terbakar

Sabtu, 29 Juni 2024 10:39 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Angkatan Udara Hizbullah menyerang Angkatan Laut Israel pada Kamis (27/6/2024) kemarin.

Mereka meluncurkan drone tak berawak ke rumah perwira Israel di Pantai Mediterania yang dihuni oleh sejumlah tentara.

Akibat serangan tersebut, sejumlah tentara Israel terjebak dan terbakar hidup-hidup.

Dilansir dari Al Mayadeen, hal itu telah dikonfirmasi oleh pasukan Hizbullah dari Lebanon.

Menurut laporannya, Angkatan Udara Hizbullah meluncurkan beberapa drone bunuh diri di pangkalan angkatan laut Israel al-Naqoura di pantai Mediterania.

Drone-drone tersebut menyerang posisi dan daerah tempat tinggal para perwira dan tentara pendudukan Israel.

Hizbullah mengklaim serangan tersebut tepat mengenai sasaran.

Rumah-rumah yang ditempati para tentara Israel itu terbakar habis.

Bahkan seluruh tentara yang ada di dalamnya ikut tewas dan terluka karena terbakar hidup-hidup.

Di waktu yang sama, Hizbullah juga mengaku menembakkan 40 roket ke kota Safad yang diduduki.

Beberapa tentara pun dilaporkan terluka seusai sistem pertahanan udara Iron Dome Jebol berkali-kali. (Tribun-Video.com)

Baca: Detik-detik Warga Israel Panik saat Diserang 40 Roket Hizbullah, Hanya Bisa Nangis di Samping Mobil

Baca: Rudal Hizbullah Hujani Militer Israel di Galilea hingga Biden & Trump Sepakat Lenyapkan Hamas

#beritaterkini #beritaterbaru #beritaviral #kabarterkini

Editor: Tri Hantoro
Video Production: Erwin Joko Prasetyo
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved