Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Ricuh! Detik-detik Penonton Murka Bakar Panggung Gegara Konser di Tangerang Batal, Ini Kata Polisi

Senin, 24 Juni 2024 11:45 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Kerusuhan terjadi saat konser musik di Lapangan Kebeng, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang pada Minggu (23/6) sekira pukul 19.00 WIB.

Adapun kerusuhan itu bermula saat konser bertajuk 'Lentera Festival' atau TNG Lenfest 2024 mendadak dibatalkan.

Penonton kecewa lantaran batal melihat penampilan dari beberapa grup musik seperti Feel Koplo, Guyon Waton, dan Ndx Aka.

Padahal penonton sudah membayar tiker sebesar Rp 135 ribu.

Baca: Sidang Praperadilan Pegi Hari Ini, Panggung Konser Dibakar Penonton, Perempuan Israel Borong Senpi

Lantas, beredar video di media sosial yang memperlihatkan penonton merusak properti panggung.

Bahkan penonton membakar panggung hingga kobaran api yang cukup besar.

Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono mengatakan peristiwa ini terjadi karena penonton yang sudah hadir kecewa terhadap penyelenggara konser.

"EO atau panitia tidak bertanggung jawab atas keberlangsungan acara, makanya masyarakat marah, karena sebelumnya mereka sudah membayar tiket masuk," ujar Baktiar saat dikonfirmasi TribunTangerang.com.

Baca: Buntut Kesulitan Mengadang Serangan Roket Hizbullah, Israel Pakai Artileri Muatan Bom Fosfor Putih

Ia mengakui, video kobaran api di konser tersebut merupakan alat-alat milik penyelenggara yang dibakar oleh penonton.

Bakhtiar memastikan dalam konser tersebut tidal terdapat adanya keributan antar penonton, melainkan antara penonton dengan penyelenggara konser itu sendiri.

Dikutip dari Tribunnews.com, seorang penonton bernama Ucu menceritakan kronologi kejadian tersebut.

Ia berujar konser yang tak kunjung dimulai oleh panitia membuat penonton kecewa.

Baca: Kapolda Sumbar Bantah Siswa SMP di Padang Tewas Dianiaya Polisi, Korban Sengaja Menceburkan Diri?

Ucu mengatakan situasi semakin memanas saat malam hari hingga penonton membakar panggung.

Sementara menurut pengakuan Ucu, pihak panitia tidak berani memunculkan diri.

"Justru panggungnya enggak diisi-isi sama orang, panitianya malah gak berani memunculkan diri pada saat pelaksanaannya, makanya penonton merasa kecewa dan marah," terangnya.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Penonton Konser Musik di Tangerang Ngamuk Bakar Panggung, Ini Penjelasan Kapolresta

# penonton # bakar # Panggung Konser # Tangerang

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #penonton   #bakar   #Panggung Konser   #Tangerang

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved