Terkini Daerah
Dicekoki Minumas Keras, Siswi SMP di Brebes Dicabuli 4 Pemuda di Tepi Sungai
Laporan Wartawan Tribun Jateng, M Zainal Arifin
TRIBUN-VIDEO.COM, BREBES - Kasus pencabulan di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, kembali terjadi.
Kali ini, seorang pelajar SMP berusia 13 tahun dirudapaksa secara bergilir oleh empat pemuda di sebuah areal tepi Sungai Pemali, Desa Pruwatan, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes.
Keempat pelaku yakni Manarul Hidayat (22), Mulyono (20), Aji Kurniawan (18) dan JJ (17).
Mereka merupakan warga Desa Pruwatan Kecamatan Bumiayu.
Tiga pelaku sudah ditahan di Mapolres Brebes.
Satu pelaku lainnya ditahan di Mapolsek Bumiayu.
Termasuk barang bukti berupa baju korban.
"Empat pelaku pencabulan ditangkap tim Unit Reskrim Polsek Bumiayu beberapa jam setelah keluarga korban melaporkan peristiwa tersebut," kata Kapolres Brebes AKBP Aris Supriyono melalui Kasatreskrim AKP Arwansa, Kamis (31/1/2019).
Arwansa mengungkapkan, kejadian terjadi pada Rabu sekitar pukul 17.30 WIB.
Awalnya, korban dijemput seorang pelaku menggunakan sepeda motor dan diajak ke rumahnya.
Kemudian korban diajak ke sebuah tempat di tepi Sungai Pemali.
Di tepi Sungai Pemali itu, pelaku memaksa korban untuk ikut minum miras bersama teman-teman pelaku.
Akhirnya korban tak sadarkan diri.
Di saat korban tak sadarkan diri itu, keempat pelaku melakukan aksi bejatnya secara bergantian.
"Sebelum melakukan aksi bejatnya, keempat pelaku sempat minum miras jenis ciu. Dalam kondisi setengah sadar, korban dicabuli secara bergantian oleh para pelaku," ungkapnya.
Keempat pelaku dikenai pidana dan dijerat dengan Pasal 81 dan 82 UU Perlindungan Anak dengan ancaman pidana minimal lima tahun dan maksimal 15 tahun penjara.
"Satu pelaku di antaranya merupakan anak yang masih di bawah umur. Meski begitu proses hukum tetap berjalan," tegasnya.
Manarul Hidayat mengakui perbuatannya dilakukan karena pengaruh minuman keras.
Karena mabuk, ia pun ikut mencabuli korban yang dalam kondisi setengah sadar.
"Saya nggak kenal dia (korban), saya cuma diajak. Habis minum miras jenis ciu, yang pertama melakukan bukan saya. Saya orang kedua yang melakukan itu," kata Manarul.
Miras jenis ciu yang dibelinya dua bungkus plastik dengan harga Rp 20 ribu.
Kemudian diminum bersama tiga temannya.
"Kami bergantian melakukan. Setelah itu, korban diantarkan pulang ke rumah," paparnya. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul TRAGIS! Siswi SMP Brebes Ini Dipaksa Minum Miras Lalu Dicabuli Empat Pemuda di Pinggir Sungai
ARTIKEL POPULER
Baca: Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo Mengaku Geram soal Teror Pembakaran Kendaraan
Baca: Remaja Mencabuli Bocah Usia 4 Tahun di WC karena Tergoda saat Lihat Korban Tanpa Busana
Baca: Ditinggal Pergi Suami, Seorang Istri Bunuh Bayi Hasil Hubungan Gelapnya dengan Ayah Mertua
TONTON JUGA:
Video Production: Ramadhan Aji Prakoso
Sumber: Tribun Jateng
Live Update
Buronan Kasus Pencabulan Anak di Sampang Ditangkap saat Bersembunyi di Pamekasan
2 hari lalu
Nasional
PERKUAT BUKTI! Video Rekaman CCTV AKBP Fajar Incar Anak ABG di Hotel Kupang Terkuak
Jumat, 14 Maret 2025
Terkini Daerah
Dikenal Pendiam! Indra Ternyata Residivis Kasus Pencabulan, Dulu Juga Kabur ke Hutan Saat Ditangkap
Selasa, 17 September 2024
LIVE UPDATE
Polres Metro Jakarta Timur Usut Kasus Ibu Tak Lapor ke Polisi saat 2 anaknya Dicabuli Ayah Tiri
Rabu, 5 Juni 2024
Terkini Daerah
Parah! Oknum Polisi Tega Cabuli Anak Tiri Sendiri di Surabaya, Beraksi saat Ibu Korban Tak di Rumah
Senin, 22 April 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.