Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Niat Bantu Israel, Kapal Kargo Ukraina Dihujani Rudal Houthi, Terbakar Membara di Teluk Aden

Sabtu, 15 Juni 2024 18:57 WIB
Tribun Video

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Ukraina diduga kepergok membantu Israel di tengah perang dengan militan Palestina.

Upaya itu diketahui oleh Houthi hingga kapal Ukraina langsung dibakar habis di Laut Merah.

Dikutip dari Arab News, kapal kargo curah M/V Verbena Ukraina kepergok berlayar di Laut Merah pada Kamis (13/6)

Namun hingga saat ini belum diketahui tujuan kapal tersebut berada di wilayah yang sedang berkonflik.

Baca: Rangkuman Hamas Vs Israel: 300 Roket Hantam Israel Utara hingga Kapal AS Tersambar 43 Peledak Houthi

Saat kapal Ukraina ketahuan berlayar di Teluk Aden, Houthi langsung meluncurkan serangan membabi buta.

Tak main-main, serangan rudal anti kapal milisi Houthi mampu membakar kapal Ukraina.

Kondisi tersebut membuat kru kapal kewalahan memadamkan api hingga seorang marinir AS mengalami luka parah.

Milisi Yaman pun mengklaim pasukannya akan membantai kapal-kapal yang terafiliasi dengan Israel di Laut merah.

Baca: Israel Utara Kebakaran Hebat Dihantam Rudal Hizbullah, hingga 1.000 IDF Tak Mau Lanjutkan Perang

Adapun aksi Houthi sebagai bentuk solidaritas terhadap warga Palestina di Gaza.

Tentu saja serangan Houthi terhadap kapal-kapal terkait Israel di perairan tersebut telah mengganggu rantai pengiriman global.

Akibatnya sejumlah perusahaan terpaksa mengubah rute perjalanan mereka ke jalur yang lebih aman, meski harus mengeluarkan lebih banyak ongkos.

(Tribun-Video.com)

Artikel telah tayang di sini 

# kapal kargo # Ukraina # rudal # Houthi # Teluk Aden

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Tribun Video

Tags
   #kapal kargo   #Ukraina   #rudal   #Houthi   #Teluk Aden

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved