Konflik Palestina Vs Israel
Netanyahu Murka 3 Negara Akui Kedaulatan Palestina, Ancam akan Lakukan Pembalasan hingga Tarik Dubes
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengancam akan melakukan pembalasan ke negara-negara yang mengakui Palestina sebagai sebuah negara.
Ancaman ini dilontarkan Netanyahu setelah sejumlah negara di kawasan Eropa berbondong-bondong secara resmi mengakui negara Palestina.
Netanyahu menyebut tindakan itu sama halnya memberikan angin positif bagi para teroris.
Baca: Kejanggalan Jatuhnya Helikopter Presiden Raisi, Mendadak Hilang Hitungan Detik Padahal Cuaca Aman
“Tindakan tersebut adalah hadiah bagi terorisme,” tegas Netanyahu sebagaimana dikutip dari Washington Post.
“Kejahatan ini tidak bisa diberikan kepada sebuah negara. Ini akan menjadi negara teroris, mencoba mengulangi pembantaian 7 Oktober berulang kali, ” imbuh Netanyahu.
Sebelumnya, Norwegia, Irlandia, dan Spanyol sepakat mengakui kedaulatan Palestina.
Baca: Penembak Jitu Brigade Al-Qassam Habisi 2 Tentara Israel Sekaligus & 5 Tank IDF Meledak dalam Sehari
“Tidak akan ada perdamaian di Timur Tengah tanpa solusi dua negara. Tidak ada solusi dua negara tanpa adanya negara Palestina. Dengan kata lain, negara Palestina merupakan prasyarat untuk mencapai perdamaian di Timur Tengah,” ujar Perdana Menteri Norwegia Jonas Gahr Store.
Dengan bergabungnya tiga negara Uni Eropa, kini total negara dunia yang mengakui kedaulatan Palestina bertambah jadi 144 negara.
Pemerintah Israel kemudian menarik duta besarnya dari ketiga negara tersebut. (Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Netanyahu Murka, Ancam Bakal Lakukan Pembalasan ke Negara-Negara yang Akui Palestina
# Konflik Palestina Vs Israel # Netanyahu # Norwegia # Irlandia # Spanyol
Reporter: Mei Sada Sirait
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Tribunnews.com
Tribun Video Update
PM Israel Netanyahu Desak Pasukan Perluas Serangan Israel di Gaza, Besok Ajak Diskusi Kabinet
Jumat, 2 Mei 2025
Tribun Video Update
UPDATE Perang Gaza: PM Israel Dinilai Abaikan Nasib Sandera | Hamas Lesatkan Serangan Tingkat Tinggi
Jumat, 2 Mei 2025
Tribunnews Update
Damkar Israel Bantah Klaim Netanyahu yang Tuduh Warga Palestina Dalang Kebakaran: Pendaki Lalai
Jumat, 2 Mei 2025
Tribunnews Update
Netanyahu Tuduh Warga Palestina Penyebab Kebakaran Israel, Damkar Bantah: Dipicu Kelalaian Pendaki
Jumat, 2 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.