Rabu, 14 Mei 2025

Terkini Daerah

Nenek Selamatkan Cucu saat Banjir dan Akhirnya Meninggal, Menantu Ceritakan soal Foto yang Viral

Kamis, 24 Januari 2019 09:12 WIB
Tribun Timur

TRIBUN-VIDEO.COM - Sebuah foto yang menunjukan seorang wanita menggendong anak kecil dalam genangan banjir viral di media sosial.

Foto tersebut diambil saat bencana banjir melanda wilayah Kabupaten Gowa, Selasa (22/1/2019) kemarin.

Dalam foto yang beredar, tampak seorang wanita berkerudung hitam menggendong seorang bocah laki-laki.

Wanita tersebut berpegangan sebuah batang pohon dalam genangan banjir yang mencapai ketinggian selehernya.

Dikutip dari Tribun-Timur, Wanita tersebut adalah Nur Janna Djalil yang berusaha menyelamatkan cucunya, Waliziab Muhammad Nur (2).

Namun Nur akhirnya meninggal dunia setelah berusaha menyelematkan cucunya, Rabu (23/1/2019).

Nurfardiansyah, menantu Nur Janna Djalil bercerita, kejadian ini terjadi ketika banjir melanda rumahnya di Kompleks BTN Zigma Royal Part Kelurahan Pangkabinanga, Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa, Selasa (22/1/2019) kemarin.

Nurfardiansyah mengaku saat banjir ia sedang pergi, hanya ada Nur Janna dan sang cucu di rumah.

Nur Janna membawa cucunya keluar rumah ketika banjir yang datang telah mencapai ketinggian hingga atap rumah.

"Mertua saya terus berjalan. Air rupanya terus meninggi. Melalui telepon, saya minta dia mencari pegangan ke pohon," kisah Nurfardiansyah kepada Tribun Timur, Rabu (23/1/2019) malam.

Nur Janna pun bahkan sempat terseret arus banjir bersama cucunya karena tak mampu menahan derasnya aliran air.

Nenek dan cucunya tersebut selamat setelah berhasil ditolong oleh warga.

"Untung ada warga yang tolongki lalu dikasih pelampung. Mertua saya kembali berpegangan di ranting sambil gendong cucu. Tiga jam dia berpegangan sambil menunggu pertolongan," tambah Nurfardiansyah.

Nurfardiansyah juga menceritakan perihal foto mertuanya yang beredar dan menjadi viral.

"Foto yang beredar ke media sosial itu atas permintaan saya kepada warga. Saya kirimkan foto itu ke Basarnas untuk meminta pertolongan perahu karet," tambahnya.

Namun sosok wanita dalam foto yang viral itu pun akhirnya meninggal dunia.

Nur Janna meninggal saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Syekh Yusuf, Gowa.

Sebelumnya Nur Janna sempat dirawat di Klinik setelah terendam banjir selama tiga jam.

"Sempat dipulangkan ke rumah karena baik-baikmi perasaannya. Tapi tadi habis Ashar tidak enak perasaannya," terang Nurfardiansyah.

Nur Janna dibawa ke Rumah Sakit Syekh Yusuf untuk mendapat perawatan lebih lanjut.

Sang nenek akhirnya meninggal dunia setelah sekitar satu jam mendapatkan perawatan.

Simak video di atas.(Tribun-Video.com/Alfin Wahyu Yulianto)

Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Nenek yang Berjuang Selamatkan Cucu Saat Banjir di Gowa Meninggal, Begini Kisahnya

ARTIKEL POPULER

Baca: Kuasa Hukum Sebut Pembebasan Abu Bakar Baasyir Jangan untuk Kepentingan Politik

Baca: Minta Foto dengan Sandiaga Uno hingga Menangis, Seorang Emak-emak: Sekali Lagi Bapak, Sekali Lagi

Baca: Viral Kurir Nekat Antar Paket sampai Pelaminan

 

TONTON JUGA:

Editor: Sigit Ariyanto
Reporter: Alfin Wahyu Yulianto
Sumber: Tribun Timur

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved