Senin, 12 Mei 2025

Viral

MISTERI Keberadaan Linda, Saksi Kunci Sekaligus Sahabat Karib Vina Cirebon, Kini Dicari Warganet

Jumat, 17 Mei 2024 09:04 WIB
Tribunnews Bogor

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Keberadaan Linda, sahabat Vina Cirebon yang sempat kerasukan arwah almarhum kini dicari netizen.

Linda disebut-sebut sebagai saksi kunci kasus yang menewaskan Vina dan kekasihnya, Eky.

Sebab Linda diduga mengetahui wajah Egi, pelaku yang hingga kini masih buron.

Namun keberadaan Linda hingga saat ini belum diketahui.

Banyak yang menyebut kalau Linda adalah Indah.

Nama Linda digunakan hanya dalam film Vina: Sebelum 7 Hari.

Namun Indah pun memberikan beberapa kode kalau dirinya bukan Linda.

Baca: Seusai Hotman Paris, Kini Polda Metro Jaya Siap Turun Tangan Buru 3 Buronan Pembunuh Vina Cirebon

Dalam kasus Vina Cirebon ini, Polda Jawa Barat menetapkan 3 pelaku sebagai DPO.

Mereka adalah Pegi alias Perong, Andi, dan Dani.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jabar, Kombes Surawan membantah kalau pelaku yang masih buron merupakan anak oknum polisi.

"Sejauh ini yang anak anggota polisi justru korban, bukan para pelaku," kata Kombes Surawan.

Penyidik juga akan kembali memeriksa keterangan 8 tersangka yang kini sudah jadi narapidana.

Baca: Sosok Linda Sempat Dirasuki Arwah Vina, Sahabat Almarhumah Bongkar Kebohongan Pelaku Geng Motor

Linda sendiri disebut-sebut kerasukan arwah Vina pada hari ke-3 kasus itu.

Vina kabarnya merasuki tubuh Linda karena sahabatnya itu tidak datang ke pemakaman.

Melalui postingannya, Indah berusaha menjelaskan kalau dirinya bukan Linda.

Bahkan Indah membagikan momen terakhir bertemu dengan almarhum.

Indah menuliskan kalau dirinya bersahabat dengan Vina dan satu temannya lagi berinisial P.

Kedekatan mereka bertiga bahkan sempat menangis dan tertawa bersama.

"Sebelelum kejadian dia meninggal kan kita ber2 dia pernah berkata kita sama sama terus ya mau senang atau pun duka:(," tulis Indah.

Menurut Indah, pada malam kejadian dirinya masih sempat bertemu dengan almarhum Vina Cirebon.

"Jadi ceritanya tepat nya di malam minggu sebelum kejadian dia lewat depan rumahku dia cuma menyapa saja karna dia sama cowoknya," tulis Indah lagi.

Kemudian sekira pukul 03.00 - 04.00 WIB, temannya yang berinisial P itu mendapat kabar kalau Vina sudah ada rumah sakit.

"Si P itu langsung menuju ke RS dan dia liat si almarhumah sudah berceceran darah dan luka-luka, gak berapa lama dia dikabarkan sudah meninggal," jelas Indah lagi.

Indah melanjutkan, P kemudian menemui dirinya dan memberikan kabar kalau Vina Cirebon sudah meninggal dunia.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Keberadaan Linda Saksi Kunci Kasus Vina Cirebon, Sahabat Ungkap Momen Terakhir Bertemu Almarhum

# vina cirebon # sahabat vina cirebon # linda # kasus pembunuhan # pembunuhan vina cirebon # geng motor # kasus viral

Editor: Ghozi LuthfiRomadhon
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: Tribunnews Bogor

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved