HOT TOPIC
Cerita Prabowo saat Dikalahkan Jokowi 2 Kali: Tidak Benci karena Pakai Filosofi Tiongkok Kuno
TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden terpilih RI, Prabowo Subianto mengaku tidak terbesit untuk benci dan sakit hati saat dikalahkan Jokowi dua kali.
Hal itu diungkap Prabowo saat menghadiri acara peresmian replika Kraton Majapahit di Jakarta, Selasa (7/5/2024) malam.
Baca: Reaksi PAN & PDIP soal Ganjar Pranowo Tolak Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran: Cerminkan Sikap
"Pengalaman yang saya alamin sendiri kita bisa bersatu dengan Jokowi yang sebelumnya 10 tahun saya bersebrangan, 10 tahun berkompetisi, 10 tahun saya dikatakan lawan politik beliau tapi dalam itu tidak terbesit kebencian sakit hati, memang tidak," ucap Prabowo dalam sambutannya.
Karena itu, Prabowo memutuskan bergabung dengan pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) selepas Pilpres 2019 lalu.
"Sehingga pada saat 2019 beliau ajak saya, saya enggak lama-lama mungkin 30 menit saya katakan ya bergabung," katanya.
Baca: Foto Jokowi Tak Dipajang di Kantor PDIP Sumut, Prabowo Tak Boleh Disandera & Iran Perluas Operasi
Keputusan itu tidak terlepas dari filosofi Tiongkok kuno.
Menurutnya, filosofi ini telah dipelajarinya sejak dahulu kala.
"Filosofi saya pegang teguh, saya belajar ini telambat, saya udah lengser waktu itu. Sederhana, berasal dari Tiongkok kuno, seribu kawan terlalu dikit, satu lawan terlalu banyak. Kita bikin kawan, susah. Bikin lawan, gampang," kata Prabowo dalam sambutannya.
Bahkan dengan filosofi tersebut Prabowo memutuskan untuk membangun partai Gerindra.
Termasuk, alasannya bersatu dengan Presiden Jokowi.
Karenanya, kata Prabowo, pihaknya akan merangkul semua unsur politik ke depannya. Dia pun mengingatkan tidak boleh ada yang dimusuhi.
Baca: Ganjar Kritik Wacana 40 Kursi Menteri Prabowo: Kalau Mau Akomodasi Pendukung Bukan di Situ Tempatnya
"Saya berketetapan ingin pakai folosofi itu, saya ingin rangkul semua unsur yang bisa diajak berkawan. Hati-hati jangan bikin musuh, karena sangat gampang. Seandainya dari muda saya belajar ini, sejarah saya agak beda," pungkasnya. (Tribun-Video.com/Tribunnews)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Prabowo Ungkap Bisa Damai dengan Jokowi karena Filosofi Tiongkok Kuno: Hati-hati Jangan Bikin Musuh
# HOT TOPIC # Prabowo # Jokowi # Presiden # Filosofi
Reporter: chalida husna
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUN VIDEO UPDATE
Respons Dokter Tifa soal Kekhawatiran Prabowo terkait Ijazahnya: Riwayat Hidup Bapak Sejelas Crystal
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
PPP Desak Prabowo Subianto Bentuk Tim Pencari Fakta Usut Kasus Dugaan Ijazah Palsu Jokowi
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Bantah Jadikan Prabowo 'Presiden Boneka', Jokowi Akui Tak Pernah Dimintai Masukan karena Misi Kuat
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.