Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Mata-mata 'Force 400' AS dan Israel Ditangkap Intelijen, Bocorkan Info soal Houthi dan Kapal Yaman

Selasa, 7 Mei 2024 10:52 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Intelijen Houthi Yaman menangkap jaringan mata-mata Force 400 yang membantu Amerika Serikat (AS) dan Israel, pada Senin (6/5/2024).

Pasalnya, belasan orang yang ditangkap itu dibayar untuk membocorkan informasi mengenai Houthi ke AS dan Israel.

Mulai dari lokasi peluncuran rudal dan drone Houthi hingga lokasi kapal-kapal Yaman.

Baca: Rangkuman Hari ke-213 Israel-Hamas: Kapal Perang AS Mundur, Houthi Klaim Menang | Tentara IDF Tewas

Dilansir dari Pars Today, hal itu telah dikonfirmasi oleh dinas keamanan Pemerintah Penyelamatan Nasional Yaman.

Dalam laporannya dijelaskan, bahwa intelijen Houthi telah menggagalkan proyek spionase AS dan Israel di Yaman.

Yakni dengan menangkap belasan orang bayaran yang direkrut oleh para perwira dan dinas intelijen Force 400.

Baca: Houthi Klaim Menang Melawan Angkatan Laut AS, Kapal Perang Pentagon Kini Mundur dari Laut Merah

Setelah ditangkap mata-mata itu mengaku memberikan informasi-informasi soal Houthi ke operator-operator pasukan 400.

Di antaranya mengenai lokasi peluncuran rudal dan drone Yaman, dan lokasi kapal-kapal milik pasukan Yaman, ke AS dan Israel.

Pasalnya hal itu dilakukan untuk memudahkan pesawat tempur AS membombardir lokasi-lokasi tersebut.

Menurut pengakuan para mata-mata, mereka juga ditugaskan untuk melakukan sabotase.

Baca: Siapkan Eskalasi Kuat, Houthi Targetkan Semua Kapal yang Menuju Pelabuhan Israel Tanpa Pandang Bulu

Seperti perusakan, dan pembakaran kendaraan serta peralatan Angkatan Bersenjata Yaman, dan polisi, serta meneror personel militer Yaman. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

# TRIBUNNEWS UPDATE # Israel # Amerika Serikat # Houthi # Yaman # Laut Merah # perang

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Ariska Nur Choirina
Video Production: Nur Rohman Urip
Sumber: Tribun Video

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Israel   #Amerika Serikat   #Houthi   #Yaman   #Laut Merah   #perang

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved