Rabu, 14 Mei 2025

Kabar Selebriti

Randy Pangalila Nikahi Kekasih Bulenya, Gelar Acara di Sebuah Pantai di Bali

Minggu, 20 Januari 2019 16:46 WIB
Nakita

TRIBUN-VIDEO.COM - Kabar bahagia kembali datang dari dunia hiburan tanah air.

Setelah adanya kabar pernikahan dari Edric Tjandra, Jumat (18/1/2019), kini seorang aktor tampan Indonesia juga baru saja melepas masa lajangnya.

Sabtu (19/1/2019) sore ini, Randy Pangalila telah resmi mempersunting kekasih bulenya, Chelsey Frank.

Kabar bahagia ini pertama diketahui dari unggahan Randy di Instagram pribadinya kemarin.

Ia membagikan sebuah video pra wedding dirinya dan Chelsey serta memberikan keterangan bahwa ia akan menikah pada hari ini.

"This is it!! Tomorrow is gonna be the most important day in my life, I’m so grateful I have found you @cfrank3030
Thanks for the beautiful work my team @moirefilm @moirephoto@maximilianjohn @yos_dandy@fannygonzales_mua," ujar Randy di Instagramnya, Jumat (18/1/2019) kemarin.

Hingga tiba pada hari-h, upacara pernikahan Randy pun tampak berjalan lancar dan khidmat.

Randy telah resmi menikah dengan Chelsey, perempuan asal Kanada tersebut di Bali.

Potret pernikahan mereka pun dibagikan oleh rekan Randy yang juga hadir di sana.

Salah satunya adalah Elfira Loy, artis Malaysia yang juga merupakan rekan kerja Randy.

Ia tampak menghadiri acara pernikahan aktor tampan itu di Bali dan membagikannya ke Instagram pribadinya.

Dari unggahan Elfira, tampak pernikahan Randy dengan suasana yang romantis di pinggir pantai.

Dengan teman outdoor yang dipenuhi dengan nuansa warna pastel, para tamu undangan pun hadir dengan pakaian berwarna senada krem dan mint.

Randy pun masih sempat berjoget ketika hendak memasuki tempat pemberkatan.

Ia tampak santai menghadapi pernikahannya ini.

Seusai acara pemberkatan, Randy Pangalila pun mempersembahkan hal romantis untuk sang istri.

Aktor 28 tahun ini mempersembahkan lagu romantis sambil memainkan gitarnya.

Berlatarkan pemandangan indah pantai di Bali, Randy pun melantunkan sebuah lagu dengan suara merdunya itu untuk istrinya.

Elfira pun membagikan potret manis tersebut ke Instagram pribadinya dan ikut merasa bahagia atas kebahagiaan Randy.

"So happy for you @randpunk #randychelseywedding," ucap Elfira Loy.(*)

Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul "Sah! Randy Pangalila Menikahi Kekasih Bulenya, Intip Pernikahannya yang Romantis"

ARTIKEL POPULER

Baca: Dua Pria Ditemukan Tewas di Pasuruan, Polisi Tangkap dan Ungkap Motif 3 Pelaku Lakukan Pembunuhan

Baca: Dua Pria Ditemukan Tewas Terbakar di Depan Rumah Warga di Pasuruan, Kondisi Kaki dan Tangan Terikat

Baca: Polisi Tangkap Pembuang Bayi di Celukan Bawang, Pelaku Masih Berstatus Pelajar SMK

 

TONTON JUGA:

Editor: Sigit Ariyanto
Sumber: Nakita

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved