Terkini Nasional
Sebelum Mengundurkan Diri dari Ketum PSSI, Edy Rahmayadi Kumpulkan Exco hingga Diberi Saran
TRIBUN-VIDEO.COM - Edy Rahmayadi menyatakan diri mundur dari jabatannya sebagai Ketua Umum PSSI.
Keputusan ini dinyatakan Edy Rahmayadi dalam kongres PSSI 2019 yang digelar di Sofitel Nusa Dua Beach Resort pada Minggu (20/1/2019).
Pada akun Twitter-nya, @PSSI mengunggah sebuah foto Edy Rahmayadi sedang berdiri di panggung untuk menyampaikan pidatonya.
Pada keterangannya mengungkapkan bahwa Edy Rahmayadi telah menyampaikan pengunduruan dirinya sebagai Ketum PSSI.
@PSSI: "Edy Rahmayadi menyampaikan pengunduran diri sebagai Ketua Umum PSSI pada Kongres PSSI 2019 di Bali.
Terima kasih atas segala dedikasinya untuk sepak bola Indonesia, Pak Edy!"
Sementara itu dikutip dari Tribun Bali, Edy Rahmayadi mengungkapkan hal yang mendasari dirinya mundur dari jabatannya.
Ia berujar agar PSSI berjalan mulus dan punya masa depan.
"Alasannya untuk PSSI biar berjalan mulus, PSSI punya masa depan. untuk anak bangsa ini. PSSI adalah pemersatu anak bangsa, jangan sampai gara-gara satu dua orang, PSSI terganggu. Insa Allah kita doakan bersama. dengan dipimpin berikut-berikutnya ini PSSI akan lebih jaya, " jelas Edy.
Sebelum menyatakan dirinya mundur, Edy telah mengumpulkan Executive Commitee (Exco) PSSI pada Sabtu (19/1/2019) malam.
“Saya tes tadi malam tolong kumpulkan exco, saya ingin ngomong. Yang datang hanya 15 orang exco. Orang nya yang tidak datang ada? Kata Pak Joko ada. Dan yang datang itu memberikan saran dan saya terima sarannya,” tutur Edy, Minggu (20/1/2019).
Atas hasil serta saran dalam pertemuan dengan Exco PSSI tersebut Edy Rahmayadi menyatakan mengundurkan diri hari ini.
Edy juga mengungkapkan bahwa keputusannya ini tidak ada tekanan dari pihak mana pun.
Keputusan ini dinilai secara tiba-tiba dan tidak ada yang tahu.
Keputusannya ini dirinya juga telah meminta izin dan membahasnya bersama Exco.(Tribun-Video.com/RAM)
Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul Cerita di Balik Mundurnya Edy Rahmayadi dari Ketua PSSI di Bali, Kumpulkan Exco & Beri Saran Ini
ARTIKEL POPULER
Baca: Warga Buleleng Temukan Bayi Terbungkus Kresek Hitam di Kebun, Ari-ari Bayi Masih Menempel
Baca: Edy Rahmayadi Buka Suara dan Beberkan Alasan Mengapa Dirinya Mundur dari Ketua Umum PSSI
Baca: Banjir Akibat Luapan Sungai Sragi di Desa Gebangkerep Sragi
TONTON JUGA:
Reporter: Ramadhan Aji Prakoso
Video Production: Ramadhan Aji Prakoso
Sumber: Tribun Bali
Chord Kunci Gitar Lagu Anak Lanang - Yeni Inka : Kulo Nyuwun Pangestu
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Babar Pisan Shinta Arsinta, Trending di Youtube
Selasa, 23 Januari 2024
Lirik Lagu Pupusing Nelongso - Happy Asmara Feat Hasan Toys : Wes Kadung Mati Rosoku
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Wirang Denny Caknan, Namung Masalah Tresno Tapi Kok Yo Loro
Minggu, 21 Januari 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.