Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Perang Israel-Mesir Sudah dalam Rencana, akan Gempur Perbatasan jika Invasi Rafah Gagal Terlaksana

Jumat, 3 Mei 2024 11:29 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Israel dilaporkan sedang mencari alternatif sasaran target gempuran.

Perbatasan Mesir terpilih, jika invasi besar-besaran di Rafah gagal terlaksana.

Dikutip dari Tribunnews pada (3/5), kabar itu melansir Anadolu Agency mengutip Radio Angkatan Darat Israel pada Kamis (2/5/2024).

Melansir sumber, dinas keamanan sedang mempertimbangkan alternatif jika operasi skala besar di Rafah tidak dilakukan.

“Dinas keamanan sedang mempertimbangkan alternatif operasi skala besar di Rafah, jika operasi ini tidak dilakukan,” kata Radio Angkatan Darat Israel dikutip Anadolu.

Pilihannya, dinas keamanan Israel bersikeras melancarkan operasi di Koridor Philadelphia untuk memutus jalur penyelundupan Hamas.

Sebatas informasi saja, Koridor Philadelphia adalah perbatasan antara Gaza dan Mesir.

“Dinas keamanan Israel bersikeras melancarkan operasi di Koridor Philadelphi (di perbatasan antara Gaza dan Mesir) untuk memutus jalur penyelundupan Hamas,” kata radio tersebut.

Sebagai informasi, sumber utama mengutip sumber-sumber Israel bahwa Tel Aviv akan siap mempetimbangkan secara positif soal rencana tersebut.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Israel Pertimbangkan Alternatif Serangan Besar di Perbatasan Mesir Jika Invasi Rafah Batal

Baca: 2 Kabinet Perang Israel Kumpul Bahas Serangan Rafah, Pemimpin Hamas PD Sudah Menangkan Perang Gaza

Baca: Turki Resmi Hentikan Semua Perdagangan dengan Israel Imbas Konflik Gaza, Tak Ada Lagi Ekspor-Impor

#beritaterkini #beritaterbaru #beritaviral #kabarterkini

Editor: Tri Hantoro
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Israel   #Mesir   #Rafah

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved