TOP NEWS
Ketua DPRD & Bupati Solok Akhirnya Mengakhiri Perseteruan, Berpelukan di HUT KE-11 Solok
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Hubungan tak harmonis sempat dialami Bupati solok dan Ketua DPRD Kabupaten Solok, Sumatera Barat.
Namun kini, keduanya telah saling memaafkan dan berpelukan dalam sidang paripurna peringatan HUT ke-111 Kabupaten Solok pada Sabtu (20/4/2024).
Ketua DPRD Solok Dodi Hendra yang memimpin sidang meminta maaf dengan mendatangi tempat duduk Bupati Solok Epyardi Asda.
Setelah berjabat tangan keduanya kemudian saling berpelukan.
Momen spesial tersebut disambut riuh anggota DPRD, pejabat daerah dan masyarakat yang hadir dengan bertepuk tangan.
"Hari ini secara pribadi saya meminta maaf ke Pak Bupati kalau ada kesalahan akibat hubungan selama ini yang kurang harmonis," kata Dodi.
Dodi berujar, selama menjabat sebagai ketua DPRD, dirinya tidak pernah menikmati fasilitas rumah dinas akibat rumah itu digembok oleh eksekutif.
Kemudian, Dodi juga mengaku tidak mendapatkan hak protokoler sebagai ketua DPRD.
Bupati Epyardi Asda mengatakan, dirinya tidak pernah ikut campur dengan persoalan politik di internal legislatif.
"Soal mosi tidak percaya dulu itu, saya tidak pernah ikut campur. Saya tidak pernah punya niat mencelakakan seseorang," kata Epyardi.
Mengenai hubungannya dengan Dodi, politisi PAN itu mengatakan dalam politik tidak ada kawan atau lawan yang abadi.
"Dalam politik itu tidak ada kawan atau lawan abadi. Semuanya dinamis," kata Epyardi.
Epyardi mengklaim, selama memimpin Solok, banyak kemajuan seperti penurunan angka stunting, peningkatan Indeks Pembangunan Manusia, peningkatan sektor pariwisata dan lainnya.
(Tribun-Video.com/ Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Perseteruan Ketua DPRD dengan Bupati Solok Berakhir Damai, Berpelukan di HUT Solok"
Reporter: Yustina Kartika Gati
Video Production: Latif Ghufron Aula
Sumber: Kompas.com
Live Update
Kebakaran Melalap 7 Rumah Warga di Salimpek Solok Sumatera Barat, Kerugian Mencapai Rp 1,5 Miliar
Kamis, 10 April 2025
Live Update
Pantauan Arus Balik H+3 Lebaran di Terminal Bareh Solok, Volume Kendaraan Alami Peningkatan
Jumat, 4 April 2025
Live Update
Bus Gumarang Jaya dan Truk Laga Kambing di Solok, Dua Sopir Terjepit Berhasil Selamat & Dibawa ke RS
Rabu, 12 Maret 2025
Live Update
Cuaca Hujan, Apel Perdana Bupati Solok bersama ASN Batal Dilaksanakan, Beralih ke Rakor Kepala OPD
Senin, 3 Maret 2025
Regional
Kisah Tragis Penembakan Antar Polisi di Solok Selatan, Ada Emosi yang Tersumat Karena Ogah Salaman
Sabtu, 25 Januari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.