Pilpres 2019
Pidato Kebangsaan Prabowo Subianto di Plennary Hall Jakarta Convention Centre (JCC) Jakarta Pusat
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama
TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto menyampaikan pidato kebangsaan pada Senin (14/1/2019) pukul 19.30 WIB di Plennary Hall Jakarta Convention Centre (JCC) Jakarta Pusat.
Mengenakan setelan jas hitam, dasi merah, dan kopiah hitam bersama pasangan cawapresnya Sandiaga Uno, Prabowo memulai pidatonya dengan menyapa tamu dari partai koalisi.
Salah satu yang menyaksikan langsung adalah Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) didampingi sang putra yakni Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Prabowo pun menyapa SBY dengan sebutan guru dan mentornya.
"Selamat datang mentor dan guru saya, Jenderal TNI Susilo Bambang Yudhoyono, kemudian selamat datang juga guru saya Haji Muhammad Amien Rais," jelas Prabowo diikuti tepuk tangan ribuan relawan yang hadir.
Dalam pidato kebangsaan itu Prabowo menyampaikan visi dan misinya antara lain agar Indonesia swasembada pangan, swasembada energi, swasembada air bersih, lembaga-lembaga pemerintah yang kuat, dan angkatan bersenjata yang unggul.
Sejumlah tokoh hadir dalam acara tersebut seperti Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri, Presiden PKS Sohibul Iman, dan pimpinan Partai Berkarya Titiek Soeharto. (*)
ARTIKEL POPULER:
Baca: 5 Pulau Cantik dan Indah yang Tidak Boleh Kamu Lewatkan Ketika Berkunjung ke Jepang
Baca: Y-Publica: PDIP Berpeluang Menang, Gerindra dan Golkar Membuntuti
Baca: Live Streaming Piala Asia 2019 Australia Vs Suriah, Selasa Pukul 20.30 WIB
TONTON JUGA:
Reporter: Rizal Bomantama
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Ramai Foto Anies dan Gibran Pamerkan One Piece, Momen Menjelang Pilpres Kini Terkuak Lagi
Selasa, 5 Agustus 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Lagi! Prabowo Buktikan Kerja Nyata dalam Memberikan Perlindungan ke Wanita, Dorong Penegakan Hukum
Minggu, 4 Februari 2024
TRIBUNNEWS UPDATE
[FULL] Pidato Anies di Debat Capres, Singgung Bansos: Bukan Kasih Bansos untuk Kepentingan Pemberi
Minggu, 4 Februari 2024
TRIBUNNEWS UPDATE
[FULL] Gibran Dicecar Mahfud MD & Cak Imin: Tadi Saya Bicara Infrastruktur Sosial, Stunting itu Lho
Jumat, 22 Desember 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.