Senin, 12 Mei 2025

LIVE UPDATE

Pantauan Arus H-1 Lebaran di Batas Kota Surakarta, Dipadati Kendaraan Pemudik dari Exit Tol Colomadu

Selasa, 9 April 2024 17:04 WIB
Tribun Video

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

Laporan Wartawan Tribun Video - Mei Sada Sirait
TRIBUN-VIDEO.COM - H-1 Lebaran 1445 H, arus lalu lintas di batas kota Surakarta-Karanganyar terpantau ramai lancar.

Di mana area ini merupakan wilayah yang berbatasan langsung dengan Exit Tol Colomadu.

Papospam Banyuanyar, Ipda Bonny menyampaikan, sejak H-2 Lebaran kemarin, tampak bus dari luar kota melewati batas kota Surakarta-Karanganyar.

Terutama bus dari program mudik gratis yang berasal dari daerah DKI Jakarta.

Baca: Hemat Ongkos Mudik Lebaran, Warga Ancol Pilih Naik Bajaj untuk Pulang Kampung ke Pemalang

Selain itu juga terpantau kendaraan pribadi para pemudik juga banyak melewati area ini.

Mereka keluar dari Exit Tol Colomadu dan langsung mengarah ke Kota Surakarta.

Ipda Bonny menambahkan, bahwa meskipun di area traffic light ini antrean cukup panjang, namun arus lalu lintas ramai lancar.

Polresta Surakarta juga telah menyiapkan rekayasa lalu lintas, jika nantinya terdapat penumpukan kendaraan.

Baca: Terminal Baranangsiang Bogor Ramai Penumpang, Pemudik Rela Bayar Bus Mahal saat H-2 Lebaran

Di mana seluruh jalur akan di arahkan untuk langsung ke kiri dan jalur perempatan akan ditutup.

Diprediksi antrean kendaraan akan terjadi pada hari H Lebaran besok, hingga H+1 Lebaran.

Sementara untuk arus balik mudik diprediksi akan terjadi pada Sabtu (13/4) hingga Minggu (14/4) mendatang.(*)

# Mudik Lebaran 2024 # Batas Kota Surakarta # Exit Tol Colomadu

Editor: Dyah Ayu Ambarwati
Reporter: Mei Sada Sirait
Videografer: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Video Production: yohanes anton kurniawan
Sumber: Tribun Video

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved