TRIBUNNEWS UPDATE
Puan Geleng-geleng saat Ditanya soal Nasib Hak Angket, PKS & PKB Siap Maju Meski Tanpa PDIP
TRIBUN-VIDEO.COM - Ketua Umum DPR RI Puan Maharani hanya menggelengkan kepala saat ditanya terkait hak angket kecurangan Pemilu 2024.
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan PKB buka suara terkait nasib hak angket.
Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera saat ditemui pada Jumat (5/4) berharap hak angket terus berjalan meski tanpa dukungan dari Fraksi PDIP.
Baca: Hak Angket Batal Dilakukan, Suami Sandra Dewi Jadi Tersangka TPPU hingga Yusril Bela Eddy Hiariej
Mardani mengaku sudah berkomunikasi dengan sejumlah fraksi di DPR terkait proses hak angket ini.
Menurutnya anggota Fraksi PKB sudah menandatangani surat pengajuan hak angket.
"Ketemu Mbak Lulu Hamidah PKB. Kata beliau beberapa dari F-PKB bahkan sudah tanda tangan. Kan, cukup 25 anggota dari dua fraksi," ujar anggota Komisi II DPR ini.
Anggota Komisi II DPR ini mengaku siap menandatangani surat pengajuan hak angket.
Ia pun berharap sikap yang sama ditunjukan anggota DPR lainnya.
Baca: Hasto Ungkap Tekanan Hukum Hambat PDIP Gulirkan Hak Angket Tekanannya ke Bu Mega Kuat Sekali
Kendati demikian, diakuinya bahwa tetap ada perbedaan pandangan di internal fraksi partai politik masing-masing.
Ia mencontohkan di Fraksi PKB, menurutnya mungkin saja ada yang berpendapat untuk menunggu karena berbagai pertimbanagn.
"Ada dua versi (pandangan), pertama, jalan saja dulu, kedua, nunggu. Saya dan Mbak Luluk jalan saja dulu," ungkap Mardan
Diberitakan sebelumnya, Krta DPP PKB Daniel Johan mengatakan partainya memutuskan menunggu fraksi parpol lain di parlemen untuk kepastian menggulirkan hak angket menyelidiki dugaan kecurangan Pilpres 2024.
Keputusan tersebut berdasarkan komunikasi antar para sekretaris jenderal partai politik koalisi perubahan.
"Kesepakatan para sekjen (koalisi perubahan) akan menunggu karena kan sia-sia tidak bisa berlanjut tanpa dukungan fraksi lain hingga mencapai kuorum," kata Daniel kepada Kompas.com, Jumat (5/4/2024).
Jawaban yang sama juga disampaikan Daniel ketika ditanya apakah mungkin Fraksi PKB menggulirkan hak angket tanpa PDI-P.
PKB menyatakan masih teguh dengan semangat mendorong hak angket dugaan kecurangan pemilu di DPR.
Baca: Gerindra Puji Sikap Puan yang Sebut Belum Instruksikan Hak Angket DPR: Beliau Negarawan Sejati
Di sisi lain, anggota DPR Komisi IV ini berpendapat bahwa kepastian hak angket juga menunggu proses sengketa Pilpres di Mahkamah Konstitusi (MK). (Tribun-Video.com/Kompas.com )
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Merespons Gestur Puan, PKS Harap Hak Angket Terus Berjalan Meski Tanpa PDI-P
# TRIBUNNEWS UPDATE # hak angket # PDIP # DPR # PDI Perjuangan # PKB # PKS
Reporter: Rima Anggi Pratiwi
Video Production: Irvan Nur Prasetyo
Sumber: Kompas.com
Tribunnews Update
Rangkuman Perang India-Pakistan: New Delhi Digempur Rudal Buatan China, India Murka kepada Trump
1 hari lalu
Tribunnews Update
Isak Tangis Keluarga Pecah saat Kang Dedi Janji Biayai Sekolah Anak Korban Ledakan Amunisi di Garut
1 hari lalu
Tribunnews Update
Bantah Roy Suryo & Yakin Ijazah Jokowi Asli, Peradi: Barang Palsu Dibawa, Itu Bunuh Diri Namanya
1 hari lalu
Tribunnews Update
Pesawat Kargo Y-20 China Dikirim ke Pakistan, Berisi Amunisi Militer Lawan India, Ini Kata Tiongkok
1 hari lalu
Tribunnews Update
TB Hasanuddin Duga Warga Sipil yang Tewas dalam Ledakan Maut di Garut Jabar Dipekerjakan TNI AD
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.