Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Pesawat Tak Berawak Perlawanan Islam Irak Hajar Pangkalan Udara Angkatan Bersenjata Israel

Selasa, 2 April 2024 21:09 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Perlawanan Islam Irak merilis pernyataan resmi pada Selasa (2/4/2024).

Dalam rilisnya, mereka mengaku bertanggungjawab atas seragan pesawat tak berawak atau drone ke pangkalan udara pasukan Israel.

Dikutip dari Pars Today, serangan drone ke pangkalan udara Tel Nof itu dilakukan untuk mendukung rakyat Gaza.

Sejumlah sumber mengabarkan, terjadi insiden keamanan di dalam wilayah Israel.

Media-media Israel juga banyak mengabarkan bahwa pangkalan udara Tel Nof milik Angkatan Bersenjata Israel menjadi target serangan drone.

Menilik video yang dibagikan di saluran Telegram, terlihat pesawat tak berawak Perlawanan Islam Irak bersiap untuk lepas landas.

Dalam hitungan detik, drone tersebut pun meluncur menuju pangkalan udara militer Israel.

Terlihat pula, drone itu menjatuhkan rudal-rudalnya.

(Tribun-Video.com/Iraka)

Baca: Iran dan Hizbullah Bersumpah akan Balas Israel atas Kematian Jenderal Zahedi: Zionis Pasti Menyesal!

Baca: Iron Dome Israel Jebol Lagi! Seusai Pangkalan AL kini Drone Irak Hantam Pangkalan AU Tel Nof

#beritaterkini #beritaterbaru #beritaviral #kabarterkini

Editor: Tri Hantoro
Reporter: Isti Ira Kartika Sari
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Irak   #Israel   #Pangkalan Udara

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved