Rabu, 14 Mei 2025

VIRAL NEWS

AHY Balik 'Diserang' PKB & NasDem seusai Sebut Nasib Demokrat Bakal Hancur jika Masih di Kubu AMIN

Senin, 25 Maret 2024 14:23 WIB
Warta Kota

TRIBUN-VIDEO.COM - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mendapat balasan dari Partai NasDem dan PKB setelah menyindir nasib Koalisi Perubahan.

Bahkan Partai NasDem balik menyindir AHY yang hanya ingin mengincar kursi menteri.

Saat berbuka puasa dengan kader Partai Demokrat di sebuah hotel berbintang di Jakarta Selatan, AHY dengan lantang menyebut nasib partainya akan hancur lebut jika masih gabung di Koalisi Perubahan.

Melihat realita itu, Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali langsung menyindir balik AHY.

Menurut Ali, Koalisi Perubahan bukanlah koalisi yang pragmatis, sekadar mencari kursi menteri.

Baca: Soroti Sikap AHY, Wasekjen NasDem: Kalau Cuma Cari Kursi Menteri, Bukan di Koalisi Perubahan!

Baca: Pernyataan Ketum Demokrat AHY soal Hancur di Tempat Lama Bikin Gaduh Koalisi Perubahan

Seperti diketahui, AHY begitu gembira ketika Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantiknya sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional pada 21 Februari 2024.

Menurut AHY kala itu, perjuangan partainya selama hampir satu dekade membuahkan hasil.

Menurut Ali, pernyataan AHY tersebut menandakan bahwa Demokrat mengutamakan bergabung ke pemerintahan.

Sedangkan, Ali menyatakan, Koalisi Perubahan bertujuan untuk mengajak masyarakat membuat gagasan demi membangun Indonesia.

Ia pun berpandangan, Koalisi Perubahan tidak merasa gagal, karena menurutnya justru berhasil mengantarkan Anies Baswedan menciptakan tren baru dalam kancah politik nasional.

Sementara itu Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Daniel Johan mengatakan, perolehan kursi partainya di DPR RI justru melonjak tinggi, karena berada dalam Koalisi Perubahan yang mengusung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).

Ketika dimintai tanggapan apakah dari pernyataan AHY, Demokrat terlalu pragmatis, Daniel mengatakan langkah politik untuk keluar dari koalisi pengusung Anies Baswedan merupakan pilihan Demokrat sendiri.(*)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul AHY Rendahkan Koalisi Perubahan, Ini Reaksi NasDem dan PKB yang Menohok

# NasDem  # PKB # Partai Demokrat # AHY

Editor: Unzila AlifitriNabila
Reporter: sara dita
Video Production: Rahmat Gilang Maulana
Sumber: Warta Kota

Tags
   #AHY   #Partai Demokrat   #PKB   #NasDem

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved