Kamis, 15 Mei 2025

Mancanegara

Kanada Siap Stop Kirim Senjata, Serukan Pendirian Negara Palestina dalam Negosiasi Solusi Dua Negara

Rabu, 20 Maret 2024 14:49 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Kanada telah bersiap melakukan perubahan, yaitu menghentikan pengiriman senjata kepada Israel.

Disebut, itu juga akan berimbas kepada Amerika Serikat (AS) yang juga berakhir tak mengirimkan senjata kepada sekutunya itu.

Dikutip dari Al Mayadeen pada (20/3), kabar tersebut disampaikan oleh Menteri Luar Negeri Kanada Melanie Joly pada Selasa (19/3/2024).

Baca: Terungkap Alasan Israel Diam-diam Serang Rafah, Hindari Reaksi Internasional karena Tak Didukung

Joly mengungkapkan bahwa perubahan itu penting dan bukan hanya simbolis.

“Ini adalah hal yang nyata,” kata Joly kepada Star tidak lama setelah mayoritas anggota parlemen dan kabinet dari Partai Liberal memberikan suara mendukung mosi NDP yang dimodifikasi.

Disebutnya Pemerintahan AS juga akan menghentikan pengiriman militer ke Israel di masa depan.

Meskipun, mosi yang disetujui oleh House of Commons pada hari Senin yang menyerukan tindakan tersebut tidak mengikat.

Baca: Israel Mulai Terkepung, Houthi dan Irak Sasar Inti Israel di Pelabuhan Eilat & Dataran Tinggi Golan

Mosi parlemen Kanada akhirnya menyerukan agar pendirian Negara Palestina sebagai bagian dari negosiasi solusi dua negara.

"Pendirian Negara Palestina sebagai bagian dari negosiasi solusi dua negara." katanya.

Selain itu, Kanada juga mempertegas posisinya, di mana akan menghentikan transfer ekspor senjata kepada Israel termasuk Hamas.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Al Mayadeen dengan judul Trudeau government will stop arming 'Israel': Canadian FM

Host: Yessy Wienata
VP: Ananda Bayu S

# Kanada # Israel # Palestina # Gaza 

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Kanada   #Israel   #Palestina   #Gaza

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved