Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Ungkap Kondisi Israel, Hizbullah: Zionis Sudah Kalah Perang & Lemah, Banyak yang Tewas tapi Ditutupi

Kamis, 14 Maret 2024 12:33 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pemimpin Hizbullah mengungkap kondisi tentara Israel di medan perang.

Disebut IDF sudah lelah dan kehabisan tenaga.

Bahkan banyak dari mereka yang tewas tapi dirahasiakan.

Baca: [FULL] Detik-detik Serangan Hizbullah Tewaskan Tentara IDF, Bangunan Situs Militer Hancur Dibom

Demikian disampaikan pemimpin Hizbullah Lebanon, Sayyed Hassan Nasrallah dalam pidatonya pada Rabu (13/3).

Dalam pidatonya, Nasrullah berbicara terkait perang di Gaza, Lebanon, dan gerakan Perlawanan dalam menghadapi genosida Israel.

Nasrullah menegaskan bahwa pasukan Hizbullah akan terus berperang melawan Israel di wilayah pendudukan Negara Yahudi tersebut.

Baca: Detik-detik Pertemuan Militer IDF di Perbatasan Dibom Hizbullah, Tentara Israel Tewas Terpotong

Ia meyakini Israel akan segera kalah, dengan alasan bahwa invasi Israel ke Rafah tidak akan mengubah hasil perang.

Bahkan ia menyebut saat ini tentara IDF sudah kalah dan lemah di medan perang selama perangnya dengan Hamas, dan pejuang Palestina lainnya.

Tentara Israel, kata Nasrullah kekurangan pasukan dan ingin merekrut 14.500 perwira.

Selain itu, Israel juga ingin merekrut, kelompok yahudi Haredi.

Haredi merupakan kelompok yang menolak zionisme dan ingin Israel hancur.

Baca: Video Hizbullah Babat Habis Situs Vital Israel Birket Risha, Peralatan Militer Terlempar

Nasrallah juga menyebut bahwa Israel merahasiakan kerugian bahkan tentara yang tewas di Gaza.

“Di Front Utara, terdapat kerahasiaan besar mengenai kerugian tentara, kendaraan militer, dan sebagainya.” (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Pemimpin Hizbullah: Tentara Israel Sudah Lelah Kehabisan Tenaga, Banyak yang Tewas Tapi Dirahasiakan

# TRIBUNNEWS UPDATE # Israel # Hizbullah # perang # Hassan Nasrallah # Lebanon

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Rima Anggi Pratiwi
Video Production: Nur Rohman Urip
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved