Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUN VIDEO UPDATE

Viral Aksi Nyeleneh Dokter Lakukan Foto Prewedding di Ruang Operasi, Kini Berakhir Dipecat

Rabu, 14 Februari 2024 13:44 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO - Aksi nyeleneh dilakukan oleh seorang dokter yang berkerja di Rumah Sakit Pemerintah Bharamasagar di Chitradugra, Kartanataka, India.

Dikutip dari TribunTrends dokter bernama Abhisek itu melakukan foto prewedding di ruang operasi bersama tunangannya.

Momen tersebut sempat terekam kamera ponsel dan menjadi viral di media sosial.

Baca: Viral Video Warga Geruduk Puskesmas Gegara Dokter Sebut Gadis Sedang Hamil, Padahal Sakit Maag

Setelah video tersebut viral, sontak saja pasangan kekasih itu banjir hujatan.

Di mana dalam video yang viral itu terlihat dr Abhisek dan tunangannya berakting seolah-olah sedang melakukan operasi pada seorang pria.

Pasangan itu terlihat menggunakan peralatan medis dan dikelilingi pencahayaan fotografi profesional.

Pemotretan prewedding tersebut tampaknya mengusung tema medis. 

Baca: Viral Video 5 Staf Dokter Hewan Kewalahan Lepas Sandal dari Gigitan Anjing Golden Retriever

Mengingat tunangan dr Abhisek juga bekerja di dunia medis. 

Kini, karena aksi nekatnya sang dokter dipecat.

Namun tak diketahui nasib tunangan dr Abhisek. (*)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Tribuntrends.com dengan judul Dokter Dipecat Setelah Lakukan Foto Prewedding di Ruang Operasi, Tunangannya Sama-sama Staf Medis

# TRIBUN VIDEO UPDATE # dokter # Prewedding # operasi # viral di media sosial

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Dian
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved