VIRAL NEWS
VIRAL NEWS: Bawaslu akan Dalami Dugaan Pelanggaran Masa Tenang soal Dirty Vote yang Diprotes TKN
TRIBUN-VIDEO.COM - Munculnya film dokumenter Dirty Vote di masa tenang Pemilu 2024 tengah jadi perbincangan.
Film yang menampilkan tiga akademisi yang menyampaikan temuan pelanggaran dalam proses Pemilu ini diprotes oleh Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran.
Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Habiburokhman dalam jumpa pers pada Minggu (11/2/2024) menilai, film Dirty Vote berisi fitnah.
Terkait hal ini, pihak Bawaslu RI menyatakan akan menindaklanjutinya.
Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenty dalam diskusi pada Senin (12/2/2024) di Jakarta Pusat mengatakan, dugaan pelanggaran yang disampaikan oleh TKN akan dicek melalui Divisi Penanganan Pelanggaran.
Baca: Begini Komentar Gibran soal Film Dokumenter Dirty Vote saat Masa Tenang
Baca: Ternyata Ini Alasan Sutradara Rilis Film Dokumenter Dirty Vote di Masa Tenang Pilpres 2024
Menurut Lolly, sesuatu yang viral perlu mendapatkan respons agar tidak menimbulkan kegaduhan.
Selain itu juga membuat terang sebuah peristiwa.
Adapun Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja telah merespons munculnya Dirty Vote.
Dalam jumpa pers pada Minggu (11/2/2024), Bagja mengomentari penyebutan lembaga yang dipimpinnya itu dalam film tersebut.
Bagja mengaku bersyukur Bawaslu mendapatkan kritikan.
Namun, Bagja mengatakan bahwa kerja-kerja Bawaslu masih berproses di Pemilu 2024.
Bagja menilai bahwa Bawaslu RI telah menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Bawaslu RI Bakal Dalami Dugaan Pelanggaran Masa Tenang terkait TKN Sebut Dirty Vote Fitnah
# Dirty Vote # Pemilu 2024 # Habiburokhman
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com
Tribun Video Update
Penjamin Penangguhan Penahanan Mahasiswi ITB Ternyata Sosok yang Dekat dengan Presiden Prabowo
20 jam lalu
Tribunnews Update
LIVE: Habiburokhman Pasang Badan, Jadi Penjamin Mahasiswi ITB Bebas di Kasus Meme Prabowo-Jokowi
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Habiburokhman Jadi Penjamin Mahasiswi ITB Kasus Meme Prabowo-Jokowi, Maklumi Meski Hina Presiden
2 hari lalu
Terkini Nasional
WADUH! Razman Nasution 'DICUEKIN' Habiburokhman saat Laporkan Hakim Kasus Hotman ke DPR
Selasa, 11 Februari 2025
Nasional
TAK KAPOK! usai Viral Hina Pegawai Honorer, Wenny Ngaku Tak Takut Dipecat dan Ingin Fokus Bisnis
Minggu, 2 Februari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.