TRIBUNNEWS UPDATE
Penampakan Eilat seusai Dihujani Rudal Balistik dari Yaman, Pelabuhan Israel bak Lautan Api
TRIBUN-VIDEO.COM - Kelompok Houthi telah melancarkan serangan yang menargetkan Kota Eilat, Israel.
Pasukan dari Yaman itu menargetkan pelabuhan Israel tersebut menggunakan rudal balistik.
Dikutip dari Al Arabiya, kabar ini dikonfirmasi oleh juru bicara Angkatan Bersenjata Yaman Brigadir Jenderal Yahya Saree.
Ia mengatakan bahwa serangan rudal balistik itu dilakukan pada Jumat (2/2/2024).
Baca: Demonstrasi Besar-besaran Warga Yaman, Demo seusai 3 Kapal AS-UK Remuk dalam Sehari Diserang Houthi
Selain itu, Yaman juga mengancam akan melanjutkan operasi militer sampai Israel mengakhiri serangannya di Gaza.
Bahkan mereka tak segan akan melawan Zioni baik di darat maupun di laut.
“Angkatan bersenjata Yaman tidak akan ragu untuk melakukan operasi militer lebih lanjut melawan musuh Zionis di darat dan di laut sampai penghentian agresi dan pencabutan blokade di Jalur Gaza,” kata juru bicara militer Houthi.
Meski begitu, militer Israel mengaku sistem pertahanan udara Arrow mampu mencegat beberapa rudal permukaan ke permukaan di wilayah Laut Merah.
Baca: Laut Merah Memanas! Kapal RI Lolos dari Serangan Rudal Houthi Yaman, Buat AS Tercengang
Dalam video yang beredar tampak ada kebakaran hebat disejumlah titik imbas serangan rudal balistik itu.
Suasana mencekam di kota tersebut begitu terasa karena sirene pemadam kebakaran yang terus berbunyi.
Mobil pemadam terus berdatangan untuk memadamkan api yang terjadi di wilayah Kota Eilat.
Selain itu, suara dentuman juga terekam dalam video amatir yang menandakan bahwa serangan itu mengenai sasaran.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di english.alarabiya.net dengan judul Houthis say they fired ballistic missiles toward Israel’s Eilat
Host: Alexa
VP:Gianta
# Yaman # Houthi # Amerika # Inggris
Reporter: Dhea Andika Rizqi
Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Sumber: Tribunnews.com
Internasional
Sistem Pertahanan Israel Gagal Tangkis Rudal Houthi hingga Netanyahu Murka Ancam Balas Serangan
Senin, 5 Mei 2025
HOT TOPIC
Israel Lumpuh! Jalan Lalu Lintas Diterjang Banjir hingga Ancam Balas Houthi 7 Kali Lebih Kuat
Senin, 5 Mei 2025
Tribun Video Update
Penampakan Rudal Balistik Baru 'Qassem Basir', Diklaim Kebal Sistem Pertahahan Udara Israel & AS
Senin, 5 Mei 2025
Tribun Video Update
Kisruh Perundingan Nuklir, Iran Ancam Serang Pangkalan Militer AS di Timur Tengah Jika Teheran Dibom
Senin, 5 Mei 2025
Tribunnews Update
Di Tengah Perundingan Nuklir, Iran Ancam Serang Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Negaranya Dibom
Senin, 5 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.