Rabu, 7 Januari 2026

TRIBUNNEWS UPDATE

AS Gempur 85 Titik di Irak-Suriah Balas Kematian 3 Tentaranya, Irak Langsung Ngamuk Kutuk Pentagon

Sabtu, 3 Februari 2024 10:36 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Militer Amerika Serikat (AS) melakukan serangan balasan atas tewasnya tiga tentaranya di Yordania yang diduga dilakukan oleh kelompok perlawanan yang didukung Iran.

Puluhan target telah menjadi sasaran serangan pesawat berawak dan tak berawak.

Tindakan Washington ini lantas mendapat kecaman dari Irak.

Komando Pusat AS (CENTCOM) mengatakan, pihaknya telah melakukan serangan terhadap Pasukan Quds Korps Pengawalan Revolusi Islam (IRGC) Iran dan kelompok milisi yang berafiliasi.

Sebanyak 85 target di Irak dan Suriah telah menjadi sasaran serangan pesawat berawak dan tak berawak.

Baca: Iran Mengaku Tak Takut dan Siap Menghadapi Serangan Balasan AS atas Tewasnya 3 Pasukan Amerika

Baca: Amerika Serikat Pertimbangkan Untuk Akui Negara Palestina, Hubungan Washington & Israel Merenggang?

Dikutip dari Tribunnews.com , ada lebih dari 125 amunisi presisi yang digunakan dalam serangan udara itu.

Meski menyerang wilayah Irak dan Suriah, pejabat senior pemerintah AS mengatakan tidak akan ada serangan di wilayah Iran.

Dalam serangan yang dilakukan pada Jumat (2/2/2024) malam itu, AS menggunakan pesawat pembom B-1.

Tindakan AS ini lantas direspons oleh Irak pada Sabtu (3/2).

Mereka mengutuk serangan balasan AS terhadap kelompok bersenjata pro-Iran di wilayahnya.

Juru bicara Perdana Menteri Irak Mohamed Shia Al-Sudani, Jenderal Yehia Rasool memperingatkan akan adanya konsekuensi bencana bagi negara dan sekitarnya.

Pasalnya, serangan di Irak barat dekat perbatasan Suriah dinilai sebagai pelanggaran kedaulatan Irak.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul AS Mulai Lancarkan Serangan di Irak dan Suriah, 85 Sasaran jadi Target, Gedung Putih: Baru Awalan

Editor: Tri Hantoro
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Irak   #Suriah   #Pentagon

Video TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved