Tribunnews Update
Hamas Bangkit di Gaza Utara, Pasukan Israel Dibuat Ketakutan Lihat Sistem Serangan Baru Al Qassam
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Pasukan Hamas membangun kembali sistem kendali di Utara setelah dibombardir oleh pasukan Israel.
Para pejuang Hamas kini juga sedang mempersiapkan serangan baru.
Pasukan Hamas telah melakukan mobilisasi pasukan Al-Qassam dan membangun sistem serangan baru.
“Hamas telah kembali ke Gaza utara, di mana mereka melakukan mobilisasi melawan pasukan Israel dan membangun kembali sistem pemerintahan,” tulis the Guardian.
Baca: 600 Ribu Jurnalis Dunia Ancam Bakal Tempuh Jalur Hukum Jika Israel Tak Indahkan Perintah ICJ
Di tempat lain di Gaza, sejumlah pasukan juga mempertahankan kontrol sistem kendali di wilayah selatan.
Hal ini sebagai benteng baru bagi Hamas setelah wilayah wilayah tersebut dihancurkan oleh Israel.
Kebangkitan Hamas di wilayah utara hingga selatan ini bahkan membuat pasukan Israel kesulitan untuk menghancurkan Hamas.
Michael Milstein dari Institut Studi Keamanan Nasional, sebuah lembaga pemikir yang berbasis di Tel Aviv, mengatakan Hamas telah mendapatkan kembali kendali di beberapa bagian Gaza yang direbut oleh pasukan penjajahan Israel (IDF) setelah pertempuran berdarah.
Baca: Hamas Akali Israel, Pakai Peledak yang Ditembakkan IDF untuk Buat Roket Baru Berkekuatan Tinggi
Beberapa di antaranya adalah wilayah Kamp Saathi, kamp pengungsi Jabaliya, Shujaiyah dan Kota Gaza.
“Hamas menguasai wilayah ini. Tidak ada kekacauan atau kekosongan karena para pekerja di Kota Gaza atau pasukan pertahanan penyelamat sipil, yang secara efektif merupakan bagian dari Hamas lah yang menegakkan ketertiban umum. Hamas masih ada. Hamas masih bertahan,” kata Milstein.
Milstein juga menyangkal bahwa IDF berhasil menang dan mengalahkan Hamas secara militer.
Menurutnya, pasukan Hamas masih terus unggul di berbagai kondisi di jalur Gaza meski banyak gempuran dari Israel. (Tribun-Video.com)
Host: Nila
Vp: Irvan
# Hamas # Gaza Utara # pasukan Israel # serangan # Al Qassam
Reporter: Nila
Video Production: Irvan Nur Prasetyo
Sumber: Tribun Video
TRIBUNNEWS UPDATE
Kalah Cepat, 12 Tentara Israel Malah Terbunuh Diledakkan Hamas saat Sibuk Siapkan Bom di Gedung
1 hari lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Ledakan Besar 'Bunuh' Pasukan Besar Israel di Rafah, Rudal Hamas Ledakkan Bangunan Persembunyian
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
12 Tentara Israel Malah Terbunuh saat Siapkan Bom di Gaza, Hamas Sigap Ledakkan Rumah hingga Remuk
2 hari lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Israel Ancam Iran 'Senasib' seperti Perlawanan Lainnya, Klaim Metode Perang Proksi Telah Berakhir
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Gempuran Bertubi-tubi! Al Qassam Sergap Unit Teknik Israel di Rafah, Potongan Tubuh IDF Berserakan
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.