TRIBUNNEWS UPDATE
Ditanya Kapan Ikut Kampanye Bareng Gibran, Jokowi: Baru Menyampaikan Ketentuan Langsung Rame
TRIBUN-VIDEO.COM - Keberpihakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam Pilpres 2024 saat ini tengah jadi perbincangan.
Hal ini menyusul pernyataan Jokowi yang menyebut bahwa presiden diperbolehkan berpihak dan berkampanye dalam Pemilu.
Ditambah aksi Jokowi yang menunjukkan ketentuan UU nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu.
Ditemui saat makan bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto seusai meresmikan Grha Utama di Akmil, Magelang, Senin (29/1/2024), Jokowi mengatakan dirinya merasa heran dengan kegaduhan yang timbul.
Pasalnya dirinya baru menunjukkan kententuan tersebut, belum menyatakan dukungan.
Baca: Makan Bakso Pinggir Jalan Bareng Prabowo di Magelang, Jokowi: Ngobrolin Tahu Goreng
Baca: VIRAL NEWS: Kembali Makan Bareng Prabowo, Tanda-tanda Jokowi akan Turun Gunung?
Ditanya lebih lanjut soal ajakan kampanye mendukung Gibran Rakabuming Raka dari Ketua Umum PSI sekaligus anak bungsunya, Kaesang Pangarep, Jokowi mengatakan dirinya sudah kerap mengunjungi daerah.
Jokowi pun enggan mengungkapkan apakah dirinya akan ikut kampanye putra sulungnya itu atau tidak.
Adapun pernyataan Kaesang ini diungkapkannya saat melakukan kampanye di Kiara Artha Park, Bandung, Jumat (26/1/2024).
Kaesang kala itu menyampaikan, pihaknya berharap Presiden Jokowi bisa ikut untuk berkampanye bersama mereka.
Meski begitu, Kaesang berujar pihaknya lebih memilih mengikuti kemauan Jokowi.
Lebih lanjut Kaesang menyatakan bahwa hati dan pikiran Jokowi ada di PSI.
(TribunVideo.com)
# Prabowo Subianto # Jokowi # Gibran Rakabuming Raka
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Pelapor Roy Suryo Cs akan Sowan ke Rumah Jokowi di Solo hingga Tambahan Pasal Buntut Ijazah Palsu
18 menit lalu
Terkini Nasional
Peradi Bersatu Murka! Tuding Roy Suryo Cs Hasut Masyarakat terkait Ijazah Palsu Jokowi
1 jam lalu
Terkini Nasional
Abraham Samad Buka Suara seusai Mangkir di Kasus Ijazah Jokowi: Saya Tak Menerima Undangan Polda
2 jam lalu
Tribunnews Update
Bantah Roy Suryo & Yakin Ijazah Jokowi Asli, Peradi: Barang Palsu Dibawa, Itu Bunuh Diri Namanya
2 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.