Rabu, 14 Mei 2025

Konflik Palestina Vs Israel

Brigade Al-Qassam Libas Pasukan & Kendaraan Israel di Jalur Gaza: Targetkan Personel Lapis Baja

Senin, 25 Desember 2023 13:09 WIB
Sumber Lain

TRIBUN-VIDEO.COM - Sayap bersenjata kelompok Hamas, Brigade Al-Qassam, mengungkap pada Jumat (22/12/2023), para pejuangnya menargetkan pasukan dan kendaraan Israel di seluruh Jalur Gaza.

Menurut laporan Anadolu Agency, Brigade Al-Qassam juga melakukan serangan langsung.

Informasi Brigade Al-Qassam disampaikan dalam pernyataan terpisah yang diterbitkan kelompok tersebut.

Dikatakan para pejuang bentrok dengan pasukan Israel di Khan Younis timur di Gaza selatan dan meledakkan alat peledak, membenarkan adanya korban langsung di pihak pasukan Israel.

Baca: Israel Klaim Telah Temukan Terowongan Terbesar di Gaza, Begini Tanggapan Santai Hamas; Misi Selesai?

Pasukan lain dari Brigade Al-Qassam menargetkan sekelompok lima tentara Israel di Beit Lahia di Gaza utara, dengan granat berpeluncur roket, dan juga melancarkan serangan langsung terhadap pasukan Israel.

Dalam pernyataan lain, Brigade tersebut menargetkan pengangkut personel lapis baja Israel dan satu buldoser di Khan Younis dengan peluru anti-tank Al-Yasin 105.

Tentara Israel pun belum mengomentari pernyataan tersebut.

Bentrokan sengit antara tentara Israel dan pejuang perlawanan Palestina telah dilaporkan terjadi di Gaza sejak dimulainya operasi darat tentara Israel pada 27 Oktober.

Sebagai informasi, sejak 7 Oktober, tentara Israel telah melancarkan perang brutal di Gaza.

Serangan tersebut mengakibatkan lebih dari 20.057 kematian dan 53.320 orang terluka, yang sebagian besar adalah anak-anak dan perempuan.

Hal ini telah menyebabkan kerusakan besar pada infrastruktur dan “bencana kemanusiaan yang belum pernah terjadi sebelumnya,” menurut sumber-sumber Palestina dan internasional.

Baca: Kerugian Bertambah, Israel Kehilangan 14 Tentara selama Akhir Pekan dalam Perang Lawan Hamas di Gaza

Sebelumnya, Sayap militer Hamas, mengabarkan pasukan perlawanan Palestina, meledakkan kendaraan-kendaraan lapis baja Israel, yang mencoba memasuki Jabalia, dengan rudal.

Brigade Ezzeddine Al Qassam, Minggu (24/12/2023) terlibat pertempuran sengit dengan pasukan Israel, di wilayah Jabalia, yang terletak di utara Jalur Gaza.

Menurut Brigade Al Qassam, pasukan perlawanan Palestina, menyerang kendaraan-kendaraan lapis baja Israel, yang berusaha masuk ke area Jabalia, dengan rudal panggul.

Dikutip stasiun televisi Al Jazeera, Brigade Al Qassam, mengatakan serangan ke kendaraan-kendaraan lapis baja Israel, menewaskan atau melukai sejumlah tentara Zionis.

Pada saat yang sama, jet-jet tempur Rezim Zionis, melanjutkan serangan brutal ke kota Khan Yunis, di selatan Jalur Gaza.

(Tribun-Video.com/ Middleeastmonitor.com)

Artikel ini telah tayang dengan judul: Al-Qassam Brigades hit Israeli forces, vehicles across Gaza Strip

Host: Yustina Kartika
VP: Latif Ghufron A.

# Prajurit Brigade Al-Qassam # pasukan Israel # Jalur Gaza # IDF

Editor: Ramadhan Aji Prakoso
Reporter: Yustina Kartika Gati
Video Production: Latif Ghufron Aula
Sumber: Sumber Lain

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved