Kamis, 15 Mei 2025

LIVE UPDATE

Anak 1 Tahun di Kota Bogor Meninggal Dunia seusai Hanyut di Saluran Air Parungbanteng Katulampa

Senin, 18 Desember 2023 17:11 WIB
Tribunnews.com

Laporan Wartawan Tribunnews Bogor, Naufal Fauzy

TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang anak kecil berinisial S usia sekitar 1 tahun hanyut di sebuah saluran air di Kampung Parungbanteng, Kelurahan Katulampa, Kota Bogor, Minggu (17/12/2023).

Dalam kejadian ini, korban ditemukan meninggal dunia setelah dilakukan pencarian melibatkan tim BPBD Kota Bogor dan aparat Kepolisian.

"Kejadian sekitar jam 09.00 WIB-an," kata Staf Kelurahan Katulampa, Komarudin kepada TribunnewsBogor.com.

Korban diduga terjatuh dan hanyut di saluran air saat sedang bermain dengan teman-temannya.

"Sekitar jam 09.30 WIB ketemunya. Hanyutnya sekitar 1 km," kata Komarudin.

(Tribun-Video.com/Tribunnewsbogor.com)

# Kota Bogor # saluran air # bocah hanyut

Editor: Unzila AlifitriNabila
Reporter: Ninaagustina
Video Production: yohanes anton kurniawan
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #saluran air   #Kota Bogor   #bocah hanyut

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved