Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Israel Bantah Menewaskan Ibu & Anak Pengungsi di Gereja, Akui Hanya Targetkan Pejuang Palestina

Senin, 18 Desember 2023 16:16 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pasukan Pertahanan Israel (IDF) membantah telah membunuh dua wanita yang tengah mengungsi di gereja Gaza.

Seperti diketahui, sebelumnya, dikabarkan bahwa seorang ibu dan anak perempuannya menjadi sasaran Zionis pada Sabtu(16/12/2023).

Kala itu, keduanya tengah mengungsi di Paroki Keluarga Kudus di Gaza.

Baca: Israel Berencana akan Bangun Tembok Anti-Terowongan Bawah Tanah di Perbatasan Mesir-Gaza

Namun, mereka merenggang nyawa seusai ditembak oleh penembak jitu Israel.

Selain itu, dilaporkan, ada tujuh orang yang juga terluka.

Peluru dari penembak jitu itu melukai mereka yang hendak menolong ibu dan anak yang tewas tersebut.

Baca: Israel Didesak untuk Gencatan Senjata setelah Tentara IDF Mengakui Bantai 3 Sandera Israel di Gaza

Dikutip dari Tribunnews, rupanya kabar itu dibantah oleh tentara Israel.

Dari hasil peninjauan yang telah dilakukan, IDF mengatakan bahwa tak ada warga sipil yang terbunuh atau terluka.

“Kemarin (Sabtu), surat diterima dari Patriarkat Latin Yerusalem yang menggambarkan kejadian tragis yang terjadi di Paroki Keluarga Kudus yang terletak di kawasan Rimal di Jalur Gaza. Kemarin pagi, perwakilan gereja menghubungi (tentara Israel) mengenai ledakan yang terdengar di dekat gereja."

"Selama dialog antara (tentara Israel) dan perwakilan masyarakat, tidak ada laporan mengenai serangan terhadap gereja, atau warga sipil yang terluka atau terbunuh. Tinjauan terhadap temuan operasional (tentara Israel) mendukung temuan ini ini,” kata IDF, Minggu (17/12/2023).

Baca: Momen Serangan Kejutan Militan Al Qassam, Seret 1 Mayat Zionis & Curi Senjata Milik Israel

IDF mengklaim, mereka hanya menargetkan para pejuang Palestina dan juga infrastrukturnya.

Pasukan Israel menegaskan bahwa mereka tak menarget warga sipil, apapun agama yang dianutnya. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul IDF Bantah Telah Bunuh 2 Wanita Pengungsi di Gereja Gaza, Klaim Tak Targetkan Warga Sipil

# TRIBUNNEWS UPDATE # Israel # Palestina # IDF # perang # Gaza

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Isti Ira Kartika Sari
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Israel   #Palestina   #IDF   #perang   #Gaza

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved