Merias Wajah Ala Titi Kamal
Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari
TRIBUN-VIDEO.COM - Menjadi seorang selebriti, membuat Titi Kamal harus selalu tampil sempurna.
Ia 'wajib' tampak cantik menawan setiap hari untuk menunjang pekerjaannya sebagai public figur.
Nah, kali ini Tribunnews memiliki kesempatan untuk melihat lebih dekat bagaimana istri dari aktor Christian Sugiono itu saat melakukan proses make up dan hair styling sebelum mempromosikan film terbarunya 'Sesuai Aplikasi' di redaksi Tribunnews, Kompleks KG Group, Palmerah, Jakarta Pusat, Selasa (27/11/2018).
Titi mengaku dalam tiap kesempatan selalu menggunakan jasa seorang hairdresser bernama Tisna.
Termasuk saat dirinya tengah mempromosikan film terbarunya ke sejumlah media.
Namun untuk pulasan make up, ia memilih merias wajah sendiri tanpa bantuan seorang make up artist, jika acara yang akan dihadiri sekedar kunjungan ke media maupun kegiatan sehari-hari.
Berbeda saat dirinya hendak menghadiri acara yang memiliki tema khusus dan cukup besar, tentunya ia harus menyewa jasa make up artist untuk menunjang kesempurnaan penampilannya.
Untuk riasan bibir, saat ini Titi lebih memilih untuk menggunakan produk dari brand miliknya, Kamalia Beauty Lip Matte.
Ia biasa mengaplikasikan dua warna lip matte tersebut pada bibirnya menggunakan teknik ombre.
Sehingga memunculkan perpaduan warna yang dramatis.
Titi juga selalu menampilkan riasan wajah yang berfokus pada mata dan bibir.
Penasaran, seperti apa sih kecantikan ibu dari baby Juna dan baby Kai ini, tonton videonya ya !
Reporter: Fitri Wulandari
Videografer: Fitri Wulandari
Video Production: Novri Eka Putra
Sumber: Tribunnews.com
Sinopsis dan Jadwal Film
BOCORAN Trailer, Sinopsis, dan Pemain Film Tabayyun: Titi Kamal Alami Trauma Masa Lalu Buruk
Rabu, 12 Februari 2025
Kabar Selebriti
Pamer Pakai Cincin 'Berlian' Raksasa, Intip Gaya Mewah Geng Cendol saat Kumpul Makan Siang Bersama
Kamis, 19 Desember 2024
Kabar Selebriti
Penampakan Rumah Mewah Titi Kamal di Ubud Bali, Bergaya Farmhouse, Sejuk dengan Pemandangan Sawah
Rabu, 17 April 2024
Sinopsis Film
Sinopsis Film Air Mata di Ujung Sajadah: Aqila dari London Menuju ke Solo untuk Cari sang Buah Hati
Minggu, 17 September 2023
Sinopsis Film
Sinopsis Film Air Mata di Ujung Sajadah: Aqilla yang Dibohongi soal Anaknya yang Disebut Meninggal
Selasa, 5 September 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.