Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUN VIDEO UPDATE

Pasukan Israel Diduga Lakukan Penggerebekan Brutal di Gaza, IDF Disebut Tewaskan 4 Anak Palestina

Senin, 27 November 2023 19:07 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Israel disebut melakukan penggerebekan brutal di Tepi Barat, tepat saat gencatan senjata berlangsung di Gaza.

Imbas penggerebekan itu disebutkan oleh Defense for Children adalah empat anak Palestina tewas.

Dikutip dari Al Mayadeen pada (27/11), serangan brutal itu antara lain menggerebek beberapa kamp pengungsi serta menangkap sejumlah warga Palestina.

Baca: Rangkuman Hari Ke-52 Perang Israel-Hamas: Netanyahu Diamuk Warga Israel hingga IDF Kekurangan Dana

Salah satu sumber media mengungkapkan bahwa Pasukan Khusus Israel menyerbu kamp pengungsi Jalazone di Ramallah.

Selain itu, juga menggerebek serta meledakkan kamp Aqabat Jaber di Areeha.

Pada saat yang sama, pasukan pendudukan Israel (IOF) juga menghalangi ambulans untuk mencapai kamp Aqabat Jaber.

Padahal, terdapat laporan adanya korban luka tembak di lokasi tersebut.

Baca: Kelompok Muslim Thailand Berbincang Langsung dengan Militan Hamas, Singgung Pembebasan Sandera

Defense for Children melaporkan bahwa IOF membunuh empat anak Palestina di Tepi Barat dalam 24 jam terakhir.

Rincian identitas mereka antara lain, Ahmad Mohammad Hamed Abu Al-Haija (16); Mahmoud Khaled Mahmoud Abu Al-Haija (17); Ammar Mohammad Faisal Abu Al-Wafa (14); dan Mohammad Riad Fathi Saleh Farhan (15).

Sebagai informasi, konfrontasi bersenjata juga terjadi antara warga Palestina dan pasukan Israel di daerah al-Khalil di Tepi Barat.

Baca: Hamas Olok-olok Netanyahu yang Sembunyi-sembunyi Datang ke Gaza: Jadi Bentuk Kekalahan Israel

Di mana, militer Israel menembakkan peluru tajam, granat suara, dan gas air mata. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Al Mayadeen dengan judul Israelis conduct brutal raids in West Bank amid Gaza truce

# Palestina # Gaza # Hamas # perang # IDF # TRIBUN VIDEO UPDATE # Israel

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribun Video

Tags
   #TRIBUN VIDEO UPDATE   #Israel   #IDF   #perang   #Hamas   #Gaza   #Palestina

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved