Kamis, 20 November 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Turki Desak Badan Atom Internasional Selidiki Nuklir Israel, Erdogan: Harus Diusut sebelum Terlambat

Minggu, 19 November 2023 18:11 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mempertanyakan soal isu kepemilikan senjata nuklir Israel.

Menurutnya, Badan Energi Atom Internasional harus segera melakukan penyelidikan sebelum terlambat.

Erdogan mencatat bahwa Israel tidak termasuk negara yang menandatangani Perjanjian Non-Proliferasi Senjata Nuklir tahun 1968.

Baca: Politisi Israel Sebut Zionis Terlalu Manusiawi pada Palestina, Tuduh IDF Terlalu Lunak Hadapi Hamas

Oleh karena itu, penyelidikan soal status nuklir Israel harus dilakukan.

Turki sendiri akan meminta Badan Energi Atom Internasional untuk bertindak sebelum terlambat.

Sebab, Erdogan khawatir kepemilikan senjata nuklir ilegal Israel akan membahayakan keamanan kawasan.

"Senjata nuklir Israel harus diperiksa tanpa keraguan sebelum terlambat. Kami (Turki) akan menindaklanjutinya," kata Erdogan, dikutip dari RT, Minggu (19/11).

Meskipun para ahli percaya bahwa Israel memiliki program senjata nuklir, negara tersebut tidak mengonfirmasi atau menyangkal keberadaannya.

Baca: Politisi Israel Sebut Zionis Terlalu Manusiawi pada Palestina, Tuduh IDF Terlalu Lunak Hadapi Hamas

Namun, petunjuk soal nuklir Israel belakangan mulai terungkap ke publik.

Hal itu terjadi setelah Menteri Warisan Budaya Israel Amihai Eliyahu berbicara soal kemungkinan penggunaan bom atom di Gaza.

Pernyataan Eliyahu sempat mengundang kemarahan publik dan membuat Rusia bertanya-tanya apakah benar negara Yahudi punya nuklir.

Untuk membuktikannya, Kementerian Luar Negeri Rusia meminta Badan Energi Atom Internasional bertindak.

Baca: Serangan Rudal Hizbullah Disebut Jadi Ancaman Langsung Paling Serius oleh Israel, Hermes 405 Hancur

"Jadi kita mendengarkan pernyataan resmi tentang keberadaan senjata nuklir?," tanya juru bicara Kemenlu Rusia Maria Zakharova, dikutip dari SputnikGlobe, Minggu (19/11). (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

# TRIBUNNEWS UPDATE # Turki # nuklir # bom atom # perang # Hamas # Israel # Palestina

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Dwi Adam Sukmana
Sumber: Tribun Video

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Turki   #nuklir   #bom atom   #perang   #Hamas   #Israel   #Palestina

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved