Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Daerah

Kronologi Jatuhnya 2 Pesawat Super Tucano TNI AU, Hilang Kontak 11.18 WIB Diduga Karena Cuaca Buruk

Jumat, 17 November 2023 09:58 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Kepala Dinas Penerangan TNI AU (Kadispenau) Marsekal Pertama R Agung Sasongkojati menjelaskan kronologi jatuhnya pesawat tempur di Pegunungan Tengger, Desa Kadawung, Kecamatan Puspo, Kabupaten Pasuruan, Kamis (16/11/2023).

Marsekal Pertama R Agung Sasongkojati mengatakan, semula semua pesawat yang menjalani latihan formasi dalam keadaan aman.

Sebenarnya, sambung Agung, dalam penerbangan itu ada empat pesawat.

Chevron Flight melaksanakan take-off dari Lanud Abdulrachman Saleh, Malang, Jawa Timur pada pukul 10.51 WIB.

Namun, dua pesawat tempur Super Tucano, yakni TT-3111 dan TT-3103 hilang kontak pada pukul 11.18 WIB.

Pesawat dengan nomor ekor TT-3111 dipiloti oleh Letkol Penerbang Sandhra Gunawan di kursi depan dan Kolonel Adm Widiono Hadiwijaya di kursi belakang.

Baca: 4 Jenazah Korban Pesawat TNI AU Jatuh Dipulangkan & Polisi Segera Tentukan Nasib Firli Bahuri

Sementara pesawat nomor ekor TT-3103 dipiloti Mayor Penerbang Yuda A Seta di kursi depan dan Kolonel Pnb Subhan di kursi belakang.

Namun, setelah take-off pesawat ini bergabung dalam formasi, sesaat kemudian memasuki keadaan cuaca kurang baik, pesawat sudah saling melepas diri

Selepas itulah terjadi kehilangan kontak dengan TT-3111 dan TT-3103

Agung mengatakan kedua pesawat sedang melakukan latihan formasi secara rutin.

Diketahui bahwa kedua pesawat sebelum terbang dalam kondisi baik, tidak ada masalah

Sementara ini, penyebab kecelakaan itu disimpulkan akibat faktor cuaca buruk, usai menerjang awan.(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kronologi Pesawat TNI AU Hilang Kontak hingga Ditemukan Jatuh di Pasuruan

# Pasuruan # TNI AU # Kadispenau # pesawat tempur

Editor: Restu Riyawan
Reporter: sara dita
Video Production: Muhammad Adnan Hidayat
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #TNI AU   #Kadispenau   #pesawat tempur   #Pasuruan

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved