Mayat Dalam Lemari
Terdapat Luka Bekas Hantaman Benda Tumpul di Kepala Wanita yang Ditemukan Tewas di Dalam Lemari Kos
TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang wanita berinisial CIP (22), ditemukan tewas di dalam lemari kamar kos di Jalan Senang, Tegal Parang, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
Hasil otopsi sementara, ditemukan luka bekas hantaman benda tumpul di bagian kepala korban.
"Ada luka bekas hantaman benda tumpul dibagian kepala korban," ucap Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Indra Jafar ketika dikonfirmasi, Selasa (20/11/2018).
Lanjut Indra, pihaknya masih belum bisa menyimpulkan penyebab kematian korban karena masih menunggu hasil forensik.
"Dari forensik akan mengidentifikasi lebih jauh, nanti kami cocokan dengan keterangan pelaku," ucap Indra.
Diberitakan, pelaku pembunuhan telah berhasil ditangkap di daerah Jambi sekira pukul 17.30 WIB.
Dua pelaku tersebut merupakan seorang pria berinisial YAP dan seorang wanita berinisial R.
"Pelaku berhasil diamankan dua orang, pria berinisial YAP dan wanita berinisial R, saat ini keduanya tengah dalam perjalanan ke Jakarta," ujar Indra. (Tribun Jakarta/Dwi Putra Kesuma)
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Polisi Sebut Ada Luka Hantaman Benda Tumpul di Kepala Wanita yang Tewas dalam Lemari
TONTON JUGA:
Sumber: TribunJakarta
Live Update
Kemnaker & Kemen PPPA Turun Tangan, Polisi Baru Respons Kasus Dugaan Pelecehan Eks Rektor UP
5 hari lalu
To The Point
Vonis Hukuman Mati untuk Sarmo, Terdakwa Kasus Pembunuhan Berantai di Wonogiri, Korban Ada 4 Orang
6 hari lalu
Tribunnews Update
Polisi akan Segera Panggil Roy Suryo atas Kasus Tudingan Ijazah Palsu seusai Periksa Saksi-saksi
7 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Motif Kasus Pembunuhan di Sidakarya, Pelaku Sakit Hati DIkatai Mokondo & Ingin Kuasai Harta Korban
7 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Kronologi Pria Asal Sragen Tikam Leher Kekasih di Bali hingga Penangkapan Pelaku Berlangsung Sengit
7 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.