Kamis, 15 Mei 2025

Mancanegara

Israel Klaim bahwa Komandan Batalyon Hamas Mustafa Dalloul Tewas dalam Serangan Udara di Jalur Gaza

Jumat, 3 November 2023 17:49 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pasukan Pertahanan Israel (IDF) klaim bahwa komandan batalyon Hamas tewas di tangan mereka.

Selain itu, pasukan mengklaim bahwa mereka juga berhasil menyita senjata dan materi intelejen pasukan radikal.

Dikutip dari The Times of Israel pada (3/11/2023), komandan yang tewas itu adalah komandan Sabra-Tel al-Hawa Hamas, Mustafa Dalloul.

Baca: Kota Kiryat Shmona Israel Diserang Roket Hamas yang Ditembakkan dari Lebanon, 2 Orang Luka-luka

Menurut IDF, Dalloul adalah sosok yang mengambil peran penting dalam merencanakan pertempuran melawan IDF di Jalur Gaza.

“mengambil peran penting dalam pengelolaan pertempuran melawan pasukan IDF di Jalur Gaza.”

Secara terpisah, dalam operasi (2/11) malam di Jalur Gaza, IDF mengatakan jet tempur, helikopter tempur dan artileri, yang diarahkan oleh pasukan infanteri Brigade Nahal, menyerang dan membunuh beberapa anggota Hamas.

Baca: Israel Desak Komite Palang Merah Internasional untuk Segera Temui Sandera Hamas, Dinilai Mustahil

Sementara itu, pasukan Brigade 551 menemukan senjata yaitu senapan serbu, senapan mesin ringan, granat, alat peledak, RPG dan amunisi, serta materi intelijen berupa peta dan peralatan komunikasi, selama penggeledahan di Beit Hanoun di Gaza utara.

Tak hanya itu, Angkatan Udara dan Angkatan Laut juga melakukan serangan terhadap beberapa lokasi Hamas di Jalur Gaza.

Termasuk bangunan yang digunakan oleh para operator untuk menembak pasukan darat dan posisi peluncuran rudal anti-tank.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di The Times of Israel dengan judul IDF says Hamas battalion commander killed, weapons and intel material seized in Gaza

Host: Yessy Wienata
VP: Dandi Bahtiar

# Hamas # Israel # Palestina # Gaza

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Dandi Bahtiar
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Hamas   #Israel   #Palestina   #Gaza

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved