Konflik Palestina Vs Israel
Korea Utara Disebut Alirkan Dana ke Palestina, Manfaatkan Kesempatan Balas Dendam ke AS
TRIBUN-VIDEO.COM - Badan intelijen Korea Selatan membocorkan pemerintah Koere Utara akan memberikan bantuan kepada Hamas dalam perangnya melawan Israel.
Informasi ini dibocorkan terkait aktivitas Pyong Yang atas konflik Timur Tengah yang terjadi.
Dikutip Tribunnews dari agency berita Yohnap News Jumat (3/11/2023), bantuan tersebut berupa bagntuan kemanusiaan bagi warga Gaza.
Tak hanya bantuan kemanusiaan, pemerintah Korea Utara juga akan memberikan bantuan persenjataan untuk melawan tentara Israel.
Baca: Diam-diam AS Kerahkan Drone Pengintai di Gaza, Bantu Lacak Lokasi Warganya yang Disandera Hamas
Dalam surat kabar tersebut, Yoo Sang Bum anggota parlemen dari Partai Kekuatan Rakyat yang berkuasa mengatakan Korut ingin ikut campur demi melemahkan musuh-musuh negaranya termasuk Amerika Serikat yang merupakan sekutu Israel.
Korut disebut mengambil keuntungan dari perang Hamas-Israel.
Sementara itu, Duta besar Israel untuk Koerea Selatan Akiva Tor mengatakan Tel Aviv diserang menggunakan senjata buatan Korea Utara pada 7 Oktober 2023.
Duta Besar Korea Utara untuk PBB, Kim Song, menolak laporan tersebut sebagai “rumor yang tidak berdasar,” dan menuduh Washington berusaha mengalihkan kesalahan atas perang di Timur Tengah ke “negara ketiga.”
Baca: Diam-diam AS Kerahkan Drone Pengintai di Gaza, Bantu Lacak Lokasi Warganya yang Disandera Hamas
Menurut NIS, Pyongyang diyakini berada pada tahap akhir persiapan untuk melaksanakan peluncuran satelit ketiganya setelah dua upaya gagal pada awal tahun ini.
Korea Utara dijadwalkan untuk mencoba lagi pada bulan Oktober, namun tidak ada peluncuran yang dilakukan.
Menurut NIS, Pyongyang tampaknya telah menerima bantuan teknologi dari sekutu lamanya, Rusia, dan “kemungkinan keberhasilannya bisa lebih tinggi.”
NIS mengklaim bahwa Korea Utara diyakini telah memberi Rusia lebih dari 1 juta peluru artileri yang cukup untuk dua bulan dan senjata lainnya dalam 10 pengiriman sejak Agustus untuk membantu Moskow dalam perang di Ukraina. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Korea Utara Mau Beri Bantuan ke Palestina dan Beri Senjata ke Hamas Buat Lawan Israel
Host: Firda Ananda
VP: Latif Ghufron
# Korea Utara # Palestina # Korea Utara # Amerika Serikat
Video Production: Latif Ghufron Aula
Sumber: Tribunnews.com
Mancanegara
Netanyahu Semakin Jadi Beban Rakyatnya dan Dijauhi Trump, Kejatuhan Rezim Israel Pembantai?
6 jam lalu
Tribunnews Update
Trump Sesumbar! Klaim Pembawa Perdamaian Antara India-Pakistan: Mari Berdagang Barang, Bukan Nuklir
8 jam lalu
Tribunnews Update
Rangkuman Perang Israel-Hamas: Kutuk Zionis! YAF Rudal Bandara Ben Gurion, Houthi Peringatkan Arab
8 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.