Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Israel Kesulitan Tembus Gaza, Konvoi Tank Zionis Butuh 1 Jam Namun Gagal & Ditembaki Militan Hamas

Selasa, 31 Oktober 2023 13:19 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pasukan militer Israel terus gagal dalam menghadapi militan Hamas di jaluar Gaza.

Bahkan, pasukan Israel butuh waktu lebih dari satu jam untuk masuk ke pinggiran kota Gaza pada Senin (30/10/2023).

Meski begitu, upaya Israel ini berujung kegagalan.

Tank-tank Israel sempat mencapai pinggiran Kota Gaza ketika tentara meningkatkan serangan darat dan udara di Jalur Gaza yang terkepung.

Tank-tank menuju Jalan Salah al-Din, di tengah-tengah wilayah Kota Gaza, jaraknya sekitar 3 km (1,8 mil) dari pagar Gaza.

Bentrokan hebat dilaporkan terjadi antara militan Hamas dan pasukan Israel.

Lebih dari satu jam, tank-tank ini memasuki Distrik Zaytun di selatan kota utama wilayah Palestina.

Baca: Bawa Buldoser, Tank Militer Israel Serang Palestina Tingkatkan Intensitas Operasi Darat

Baca: Warga Israel Lebih Percaya Hamas daripada PM Netanyahu: Desak Keluarga yang Jadi Sandera Dipulangkan

Kemudian memotong jalan utama dari utara ke selatan jalur Gaza.

“Mereka memotong jalan Salah al-Din dan menembaki kendaraan apa pun yang mencoba melewatinya,” kata seorang warga.

Dari jarak beberapa kilometer, militan Hamas menyerang tank-tank tersebut.

Kepala kantor pemerintahan Hamas di Gaza, mengatakan tank-tank Israel telah mundur dari pinggiran Kota Gaza.

“Sama sekali tidak ada kemajuan di lingkungan pemukiman di Jalur Gaza. Apa yang terjadi di Jalan Salah al-Din adalah serbuan beberapa tank tentara pendudukan Israel dan sebuah buldoser,” kata Maarouf dalam sebuah pernyataan.

Sampai akhirnya, tank-tank itu hanya bisa bertahan satu jam sampai akhirnya memutuskan untuk kembali ke jalan raya.

Mereka mengurungkan niat menyerang karena terdapat kubangan besar yang menutup akses. (Tribun-Video.com)

Editor: Tri Hantoro
Reporter: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Video Production: Nila
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Gaza   #tank   #Zionis

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved