Kamis, 15 Mei 2025

Tribunnews Update

Motif Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Baru Terungkap Sekarang, Begini Hasil Autopsi

Senin, 23 Oktober 2023 13:27 WIB
Tribun Jabar

TRIBUN-VIDEO.COM - Misteri kasus Subang yang tersimpan selama dua tahun akhirnya terungkap.

Hal ini karena pengakuan salah satu tersangka Ramdanu atau Danu.

Polisi pun kini sudah menetapkan lima tersangka pembunuhan ibu dan anak di Subang.

Dokter forensik akhirnya membeberkan hasil analisanya saat melaukan otopsi pada korban kasus Subang.

Baca: Terungkap! Pelaku Pemindahan Jasad Ibu dan Anak di Subang ke Mobil Alphard, Sopir Masih Misteri

Rupanya pelaku menghabisi nyawa keduanya dengan cara berbeda.

Kombes Pol Dr. dr Sumy Hastry Purwanti mengatakan, polisi menemukan jejak Tuti di sofa ruang TV.

Bahkan tidak ditemukan tanda perlawanan dari Tuti dan Amalia.

"Bu Tuti tuh gak ada perlawanan, mungkin gak sadar yah. Saya gak mau buka lagi luka keluarganya," kata dr Hastry.

Baca: Polisi Tak Temukan Golok yang Dipakai Eksekutor Kasus Subang di TKP, Sudah Dicari 3 Jam Tetap Nihil

Namun ditemukan luka benda tajam dan tumpul saat mengotopsi jenazah Tuti.

"Sama gak luka yang didapat sama senjata yang diduga dipakai ? Ya sama. Tajam tumpul. Golok kan ada tajam tumpulnya kan. Memar bagian bawah dan pasti luka tajam di kepala," kata Dokter Hastry.

Yosef mengaku kepada Danu ingin memberikan pelajaran istri dan anaknya gegara kesal sejak tidak memegang yayasan.

(Tribun-Video/TribunJabar)

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Kejamnya Cara Tuti & Amalia Dihabisi Diungkap lewat Hasil Otopsi Kasus Subang, Pengakuan Danu Sesuai

Host: Ni'ma Chalida Husna
VP: Pandu

# motif # Kasus Pembunuhan # pembunuhan ibu dan anak # Subang # autopsi

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Nima ChalidaHusna
Sumber: Tribun Jabar

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved