Shopping Live Update
CATAT! Ini Jadwal Pemerintah Bagi-bagi 500 Ribu Rice Cooker Gratis Buatan Dalam Negeri
TRIBUN-VIDEO.COM - Pemerintah akan membagikan bantuan berupa rice cooker gratis kepada masyarakat.
Lantas, kapan jadwal pembagiannya dan siapa saja yang berhak menerima?
Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) akan mulai membagikan rice cooker gratis kepada masyarakat pada awal November 2023.
Adapun jumlah bantuan yang akan diberikan sebanyak 500 ribu rice cooker buatan dalam negeri.
"Mungkin awal November sudah ya, awal November sudah mulai di distribusi," ujar Dadan.
Baca: Golkar Usung Gibran Jadi Cawapresnya, Prabowo Jadi Teringat Rekam Jejak Ayahnya di Pemerintahan
Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Dadan Kusdiana mengatakan, saat ini pemerintah tengah mengumpulkan data masyarakat yang berhak menerima bantuan.
Ia menyebutkan, kriteria penerima bantuan ini di antaranya rumah tangga yang berstatus pelanggan PT PLN (Persero) ataupun rumah tangga yang tidak memiliki alat memasak berbasis listrik.
Untuk rumah tangga pelanggan PLN yang akan menerima rice cooker gratis yakni hanya rumah tangga dengan golongan daya 450 VA, 900 VA dan 900 VA RTM, serta 1.300 VA.
Baca: Ingin Sukseskan Program Zero Padam, PLN ULP Bangkalan Terkendala Layangan yang Tersangkut
Selanjutnya, dikatakan Dadan, jenis rice cooker yang akan dibagikan memiliki kapasitas 1,8 liter sampai dengan 2,2 liter.
Rice cooker tersebut akan dilengkapi stiker bertuliskan "Hibah Kementerian ESDM dan Tidak untuk Diperjualbelikan".
Dalam kesempatan ini, Dadan juga menjelaskan maksud dan tujuan pemerintah menggelontorkan bantuan yang totalnya mencapai Rp 347,5 miliar.
Kebijakan ini dilakukan yang tak lain untuk menggeser ke penggunaan energi yang lebih ramah lingkungan, serta menekan penggunaan elpiji yang saat ini masih impor.
(*)
(TribunShopping.com/ Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kementerian ESDM Mulai Bagi-bagi "Rice Cooker" Gratis pada Awal November "
# Pemerintah # rice cooker # Masyarakat # pembagian #
Reporter: Nurul Ashari
Video Production: Dharma Aji Yudhaningrat
Sumber: Kompas.com
Tribunnews Update
LIVE: Bak Aksi Laga di Film-film, Detik-detik Penangkapan 2 Kelompok Ormas Ricuh di Kemang Jaksel
Jumat, 2 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Pemerintah Turki Tutup Akses Transportasi & Larang Demo May Day Hari Buruh, Istanbul Lockdown
Kamis, 1 Mei 2025
Regional
Rencana Pemerintah Bangun Sekolah Rakyat, Pemprov Sulteng Sudah Siap: Gratis bagi Siswa Kurang Mampu
Rabu, 30 April 2025
Terkini Nasional
Kiat-kiat Prabowo Demi Stabilkan Harga Cabai di Pasar, Minta Masyarakat untuk Tanam Cabai Sendiri
Jumat, 25 April 2025
Live Update
Ingin Sejahterakan Warga secara Menyeluruh, Plt Sekda Kalteng Bongkar soal Program Kartu Huma Betang
Jumat, 25 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.