Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Balas Dendam! Serangan Bom Israel di Jalur Gaza Membabi Buta, Tewaskan 2 Pimpinan Senior Hamas

Rabu, 11 Oktober 2023 16:45 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Serangan udara yang dilakukan Israel di Jalur Gaza masih terus berlangsung.

Pada Rabu (11/10), kelompok militan Hamas kehilangan dua pemimpin seniornya akibat serangan Israel.

Dilansir dari Efe.com, Hamas telah mengonfirmasi bahwa dua pemimpinnya tewas dalam serangan zionis.

Kedua pemimpin Hamas itu adalah Zakaria Muammar yang merupakan pemimpin bagian ekonomi dan Jawad Abu Shamala, kepala departemen hubungan nasional.

Kedua korban itu dikenal sebagai pemimpin senior para pahlawan Gerakan Perlawanan Islam.

Sebelumnya, militer Israel menyampaikan bahwa kedua pemimpin Hamas itu tewas akibat serangan udara.

Baca: Israel Klaim Rebut Kembali Wilayahnya di Perbatasan Gaza, Kini Persiapkan Serangan Darat ke Hamas

Tewasnya kedua pemimpin Hamas itu dilaporkan tak lama setelah militer Israel melancarkan lebih dari 100 serangan udara di Gaza.

Serangan udara dilayangkan Israel di Jalur Gaza sejak Sabtu (7/10) kemarin.

Peawat-pesawat tempur dilayangkan membombardir Gaza yang padat penduduk itu.

Militer Israel menggambarkan Jalur Gaza sebagai sarang teror.

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanhayu sebelumnya bersumpah bahwa serangan udara akan terus dilakukan.

Serangan udara tersebut dilakukan sebagai bentuk balasan serangan dadakan yang dilakukan Hamas. (Vp: Anisah Izzatu Sakdiyah)

https://efe.com/en/latest-news/2023-10-10/2-senior-hamas-officials-killed-in-israeli-airstrike-on-gaza

# TRIBUNNEWS UPDATE # bom # Israel # Balas dendam # Jalur Gaza # serangan udara

Editor: fajri digit sholikhawan
Reporter: Umi Wakhidah
Sumber: Tribun Video

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved