Minggu, 11 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Prosesi Pemakaman 2 Jurnalis Palestina yang Tewas Diserang Irsael, Rompi Pers Penuh Darah Jadi Saksi

Selasa, 10 Oktober 2023 18:19 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Dua jurnalis Palestina yang tewas terkena serangan Israel di Jalur Gaza telah dimakamkan pada Selasa (10/10).

Jurnalis tersebut diidentifikasi bernama Mohammed Subh dan Saeed Al-Taweel.

Subh dan Saeed tewas saat meliput pertempuran mematikan antara Hamas dan Israel di Jalur Gaza pada Selasa (10/10).

Kematian kedua jurnalis tersebut juga dikonfirmasi oleh Kementerian Luar Negeri Palestina melalui saluran Twitter.

Dalam pernyataannya, Kemenlu mengatakan sejauh ini ada 6 jurnalis yang tewas dalam agresi israel.

6 jurnalis yang tewas itu, dua di antaranya belum ditemukan atau hilang.

Baca: Terungkap! Hamas Pernah Kirim Surat ke Jokowi sebelum Perang Palestina-Israel Pecah, Ini Isinya

Dalam video yang diunggah, terlihat jenazah dua jurnalis di angkat oleh sejumlah orang.

Di tempat itu terlihat banyak orang antusias untuk melayatnya.

Sementara itu, baju korban yang sempat dipakai bertugas di medan perang turut dibawa mengikuti jenazah.

Rompi berwarna biru hitam beruliskan pers itu penuh dengan darah.

Sebelumnya pada Sabtu (7/10), dua jurnalis juga tewas terkena serangan Israel.

Mereka bernama Ibrahim Lafi dan Mohammad al-Salihi

Dua jurnalis tersebut sebelumnya sempat dilaporkan hilang di kota Beit Hanoun, yang terletak di tepi timur laut Jalur Gaza.

Sementara 2 jurnalis lainnya yang belum ditemukan bernama Nidal Al Whaidi dan Haytham Abdel Wahed.

(Tribun-Video.com)

Editor: Tri Hantoro
Reporter: Rima Anggi Pratiwi
Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved