Kamis, 15 Mei 2025

Mancanegara

Serangan Mematikan Hamas Mampu Tumpas 2 Komandan Pasukan Elite Israel, Ada Kolonel Unit 'Ghost'

Senin, 9 Oktober 2023 14:03 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Serangan yang dilancarkan Hamas pada Sabtu (7/10) membuat banyak tentara Israel tewas.

Bahkan dua komandan pasukan elite Israel pun terbunuh.

Satu di antara korban tersebut ialah kolonel dari unit elite multidimensi yang dikenal sebagai 'Ghost'.

Kabar inipun dikonfirmasi oleh Israel Defense Forces (IDF) atau Pasukan Pertahanan Israel.

Beberapa di antara banyak tentara Israel yang tewas berstatus perwira tinggi senior.

Satu di antaranya adalah seorang komandan pasukan infanteri Israel berpangkat kolonel.

Ia adalah Komandan Brigade Nahal Kolonel Jonathan Steinberg.

Baca: Memanas Hamas Palestina Lemparkan Bom Bensin ke Kendaraan Militer Israel, Api Langsung Berkobar

“Komandan Brigade Nahal, Kolonel Jonathan Steinberg terbunuh hari ini dalam konfrontasi dengan Hamas,” kata Pasukan Pertahanan Israel (IDF) dalam sebuah unggahan di twitter, Minggu (8/10/ 2023).

Juru bicara IDF, menyebut Kolonel Jonathan Steinberg (42), tewas dalam baku tembak di dekat Kerem Shalom di Israel selatan di perbatasan dengan Gaza.

Brigade Nahal ke-933 adalah satu di antara brigade infanteri utama IDF.

IDF merilis nama 44 tentara yang tewas dalam pertempuran tersebut, dan Kolonel Jonathan Steinberg termasuk yang paling senior.

Sejauh ini, dua puluh satu perwira militer lain Israel juga dikonfirmasi tewas.

Baca: Joe Biden Mati-matian Bela Israel, Warga AS Pro Palestina Justru Berpesta atas Penyerangan Hamas

"Steinberg adalah salah satu perwira Israel paling senior yang tewas dalam pertempuran baru-baru ini," kata laporan The Times of Israel.

IDF juga mengatakan bahwa kepala unit elite Multidimensi, juga dikenal sebagai unit "Ghost", terbunuh pada Sabtu (7/10).

Ia adalah Kolonel Roi Levy yang tewas dalam pertemputan di komunitas selatan Re'im.

"Levy tewas dalam pertempuran di komunitas selatan Re'im saat dia melawan pejuang Hamas, dan 10 dari mereka tewas dalam baku tembak tersebut," kata IDF.

Selain Levy, 10 tentara lain yang bersamanya juga tewas dalam baku tembak tersebut.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Dua Komandan Pasukan Elite Israel Tewas Saat Serangan Hamas, Ada Kolonel Unit Khusus Ghost

# peperangan # hamas # palestina

Editor: Ghozi LuthfiRomadhon
Reporter: Dhea Andika Rizqi
Video Production: Dandi Bahtiar
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved