Tribunnews Update
Beda Sikap Rusia dan AS atas Perang Israel-Palestina, Moskow Serukan Damai, Washington Bela Israel
TRIBUN-VIDEO.COM - Rusia dan Amerika Serikat (AS) ikut menanggapi pecahnya perang besar antara Palestina dan Israel.
Moskow mendesak agar kedua negara segera melakukan gencatan senjata.
Namun, Washington justru pasang badan untuk Israel dan berjanji melindungi negara itu dari serangan Palestina.
Menurut Kementerian Luar Negeri Rusia, konflik Israel dan Palestina tidak dapat diselesaikan dengan kekerasan, melainkan hanya melalui diplomatik.
Baca: Rudal Nuklir Tercanggih Rusia Sarmat Siap Masuki Tugas Tempur, Produksi Tahap Pertama Selesai
Oleh karena itu, gencatan senjata dianggap menjadi solusi terbaik untuk mendamaikan kedua pihak.
"Kami menyerukan pihak Palestina dan Israel untuk segera melakukan gencatan senjata, meninggalkan kekerasan," kata kementerian, dikutip dari The Moscow Times, Minggu (8/10).
Dalam menyikapi konflik ini, Rusia menegaskan tetap mendukung kemerdekaan Palestina.
Sementara itu pemerintah AS secara terang-terangan menyebut Hamas sebagai kelompok teroris.
Baca: Eks Presiden Rusia Salahkan Amerika atas Perang Israel-Hamas, Tuduh Washington Sibuk Bantu Ukraina
Pasalnya, mereka menargetkan warga sipil dalam serangan di Israel pada Sabtu (7/10).
"Serangan tidak beralasan oleh teroris Hamas terhadap warga sipil Israel," kata Gedung Putih, dikutip dari RT, Minggu (8/10).
Menteri Pertahanan Lloyd Austin meyakinkan Israel bahwa komitmen AS terhadap keamanannya tidak tergoyahkan.
Dalam beberapa hari mendatang, ia berjanji akan memberikan apa yang dibutuhkan Israel untuk mempertahankan diri.
Baca: Akui Gagal dalam Serangan Balasan dengan Rusia, Anggota Parlemen Ukraina Salahkan Negara Barat
Adapun konflik kedua negara hingga saat ini terus memakan korban jiwa.
Jumlah warga Israel dan Palestina yang tewas masing-masing 600 orang dan 313 orang.
(Tribun-Video.com)
Artikel telah tayang dengan judul Russia Calls for ‘Immediate Ceasefire’ in Gaza
VP: Gianta
# Beda Sikap # Rusia # Amerika Serikat (AS) # perang # Israel # Palestina
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Sumber: Tribun Video
Tribunnews Update
Rangkuman Perang India-Pakistan: Islamabad Balas New Delhi dengan Rudal, AS Umumkan Gencatan Senjata
1 hari lalu
Tribunnews Update
India dan Pakistan Sepakat Gencatan Senjata setelah Dimediasi AS, Trump: Saya Sangat Gembira
1 hari lalu
Tribun Video Update
Setelah Klaim Tembak Jatuh Jet Tempur India, Menhan Pakistan Sesumbar akan Beli Pesawat China-Rusia
1 hari lalu
Tribunnews Update
Rudal Pakistan Ditembak Jatuh Militer India, Puing-puingnya Jadi Tontonan Warga Lokal
1 hari lalu
Tribunnews Update
Pakistan Gunakan Rudal Fatah II untuk Serang India, Mampu Jangkau Target sejauh 400 Kilometer
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.