Terkini Nasional
Terungkap! Hasil Autopsi Wanita Tewas Dianiaya Anak Anggota DPR: Banyak Luka Memar & Patah Tulang
TRIBUN-VIDEO.COM - Kasus tewasnya Dini Sera Afrianti (29) yang dianiaya anak anggota DPR berinisial GRT masih terus bergulir.
Terbaru, hasil autopsi Dini diungkap Tim Forensik RSUD dr Soetomo Surabaya.
Berdasarkan hasil autopsi itu, terungkap bahwa Dini tewas bukan karena asam lambung.
Sebelumnya pelaku penganiaya Dini hingga tewas mengaku bahwa kekasihnya meninggal karena asam lambung.
Namun berdasarkan hasil autopsi, korban mengalami sejumlah luka di tubuhnya.
Hal itu disampaikan oleh dr Renny pada Jumat (6/10) lalu.
Baca: Anggota DPR RI F-PKB Edward Tannur Akui GRT Pelaku Penganiayaan hingga Tewas adalah Putranya
Korban diketahui mengalami luka memar di kepala sisi belakang, leher kanan-kiri, serta pada anggota gerak atas.
Selain itu ditemukan juga luka pada dada kanan dan tengah, perut kiri bawah, lutut kanan, tungkai dan punggung.
Sedangkan pada pemeriksaan dalam, korban mengalami patah tulang di berbagai titik.
Korban juga mengalami pendarahan di bagian tubuh vitalnya.
Baca: Video Detik-detik DSA Tiba di RS seusai Dianiaya Anak DPR: Pacar Tewas, GRT Nangis di Samping Mobil
"Kami temukan resapan darah pada otot leher kulit kanan-kiri, patah tulang pada tulang iga 2 sampai 5, ada luka memar pada organ paru dan luka pada organ hati," terang dr Renny.
Hasil autopsi tersebut menjadi bukti aksi penganiayaan sadis yang dilakukan oleh anak anggota DPR tersebut.
Saat ini kasus penganiayaan berujung pembunuhan itu tengah ditangani oleh Polrestabes Surabaya.
(*)
(Tribun-Video.com/TribunJatim.com)
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Terungkap Hasil Autopsi Wanita Sukabumi yang Diduga Tewas Dianiaya Anak Anggota DPR RI, Banyak Luka
#
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Dandi Bahtiar
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Terbukti Langgar Etik, Ahmad Dhani Berpotensi Dipecat DPR Jika Melanggar Lagi, Kini Disanksi Ringan
5 hari lalu
Live Tribunnews Update
LIVE: Ahmad Dhani Terancam Dipecat DPR Jika Langgar Etik Lagi, Dek Gam: Semua Sama di Mata MKD
5 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Anggota DPR Gus Alam Meninggal Usai Kecelakaan, Ganjar hingga Taj Yasin Melayat di Rumah Duka
6 hari lalu
BREAKING NEWS
BREAKING NEWS: Anggota DPR Gus Alam Meninggal usai Kecelakaan, Ganjar hingga Taj Yasin Melayat
6 hari lalu
To The Point
Kecelakaan Maut di Tol Pemalang-Batang, Anggota DPR RI KH Alamudin Dimyati Rois Meninggal Dunia
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.