Kisah Viral
Kisah Viral Driver Ojol Dapat Tiket Gratis Guns N Roses, Penumpangnya Membawa Keberuntungan
TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang driver ojek online asal Banten mendapatkan tiket gratis masuk ke konser Guns N Roses yang digelar pada Kamis (8/11/2018).
Driver bernama Bambang tersebut sangat senang hingga melompat-lompat mendapatkan tiket gratis menonton band kegemarannya tersebut.
Akun twitter Aditya Eka Prawira membagikan kisah viral tersebut di akun Twitter miliknya dan telah di re-tweet ribuan orang.
Awalnya akun Instagram milik Titi Tisa @adatitidisini menceritakan bahwa ia memesan GoJek dari Palmerah menuju kantornya.
Ia mendapat driver dengan nomor kendaraan A.
Kemudian Titi bertanya pada driver tersebut apakah dirinya berasal dari Banten lantaran plat nomornya A.
Driver ojol yang bernama Bambang tersebut kemudian mengiyakan dan bercerita dirinya datang ke Jakarta untuk membeli tiket Guns N Roses lantaran telah ngefans sejak SMP.
Ia juga bercerita bahwa dirinya hanya memiliki uang Rp1 juta untuk membeli tiket.
Bambang sebelumnya sempat meminta tolong pada temannya untuk mencarikan tiket melalui web yang tersedia, namun ternyata harga tiket yang awalnya Rp650 ribu berubah menjadi Rp1,5 juta.
Baca: Anies Baswedan Apresiasi Pemerintah Terkait Penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional Kakeknya
Kemudian ia datang ke Jakarta berniat untuk membeli tiket melalui calo, namun calo menjual tiket dengan harga tiket di atas Rp1 juta.
Titi yang mendengat cerita tersebut kemudian me-mention temannya @metajuanita yang kebetulan bekerja di vendor yang menyediakan tiket konser Guns N Roses.
Titi bertanya apakah masih ada tiket dengan harga di bawah Rp1 juta.
Kemudian Meta Juanita membalas pertanyaan Titi bahwa dirinya bisa memberikan tiket gratis Guns N Roses pada Bambang.
Titi kemudian memberikan nomor telepon Bambang pada Meta dan menyuruh ia datang ke kantor Meta.
Bambang kemudian mendatangi kantor Meta dan mendapatkan tiket tersebut gratis.
Dari foto yang dibagikan di media sosial, terlihat jelas raut wajah Bambang yang sangat senang mendapatkan tiket tersebut.
Simak videonya di atas!(Tribun-Video.com/Yulita Futty Hapsari)
TONTON JUGA:
Reporter: Yulita Futty Hapsari
Sumber: Tribun Video
Live Update
Ramai soal Isu BBM Berbubuk di Tarakan, Pertamina Sebut Masih Menunggu Hasil Uji Sampel LEMIGAS
Senin, 21 April 2025
Live Update
Geruduk Kantor Gubernur, Ratusan Ojol di NTB Desak Pemerintah Tindak Aplikator Pelanggar Regulasi
Sabtu, 19 April 2025
Live Update
Tangis Ojek Online Motor Digondol Penumpang, Kena Tipu Pelaku saat Perjalanan Antar ke Batam Centre
Senin, 7 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Antusiasme Rombongan Pengemudi Ojek Online Lebaran ke Istana, Ajak Foto Prabowo Subianto
Senin, 31 Maret 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Buntut Ada Ojol yang Dapat BHR Hanya Rp 50 Ribu, Wamenaker akan Beri Peringatan ke Aplikator
Jumat, 28 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.