Minggu, 11 Mei 2025

Kabar Selebriti

Selamat! Ashilla Zee Eks Blink Resmi Jadi Ibu, Lahirkan Anak Pertama seusai 2 Kali Keguguran

Selasa, 26 September 2023 09:39 WIB
Warta Kota

TRIBUN-VIDEO.COM - Penyanyi Ashilla Zee eks personel Blink kini telah resmi menyandang status sebagai seorang ibu.

Ia melahirkan anak pertamanya pada Jumat (22/9/2023) malam di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Lewat unggahan Instagram-nya, Ashilla mengumumkan bahwa bayi yang dilahirkannya itu berjenis kelamin perempuan.

Anak pertamanya dengan Ridwan Haisel Bolang itu diberi nama Sofia Hazel Tiara.

"Alhamdulillah, telah lahir putri pertama kami bernama Sofia Hazel Tiara," tulis Ashilla Zee di akun media sosialnya, Senin (25/9/2023).

Baca: BE STYLE: Tips Skincare saat Puasa ala Ashilla Sikado

"Terima-kasih untuk seluruh keluarga dan sahabat yang telah memberikan doa untuk keluarga kecil kami," lanjut dia.

Sebelumnya, penyanyi bernama asli Ashilla Zahrantiara itu sempat dua kali mengalami keguguran.

Setelah mengalami keguguran pertama, Ashilla kembali menjalani program kehamilan namun hasilnya tetap sama.

Dua kali keguguran, Ashilla lantas memilih fokus untuk memulihkan diri.

Hingga pada 26 Januari 2023 lalu, Ashilla Zee dinyatakan hamil.

(Tribun-Video.com/Iraka)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Ashilla Zee Mantan Personel Girlband Blink Melahirkan Anak Pertama Setelah Dua Kali Alami Keguguran

# Rumah Sakit Pondok Indah # Blink # Ashilla Zee

Editor: Fitriana SekarAyu
Reporter: Isti Ira Kartika Sari
Video Production: Muhammad Adnan Hidayat
Sumber: Warta Kota

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved