Terkini Daerah
Momen Pertemuan Ganjar & Kaesang Pangarep setelah Jadi Kader PSI: Semua Orang Punya Hak Berdemokrasi
TRIBUN-VIDEO.COM- Bakal calon presiden yang diusung PDIP, Ganjar Pranowo membagikan momen pertemuan dengan Kaesang Pangarep, Minggu (24/9).
Pertemuan perdana dengan Kaesang yang sudah resmi bergabung menjadi kader PSI tersebut berlangsung di gelaran Road to Ideafest.
Saat keduanya bertemu, Ganjar tampak senyum sembari menepuk lengan Kaesang Pangarep.
Terlihat kala itu Kaesang juga membalas senyuman dari Ganjar Pranowo.
Dituliskan dalam postingan Instagram Ganjar Pranowo, pertemuan bersama Kaesang tidak disengaja.
Ganjar mengungkapkan kala itu Kaesang menghadiri acara tersebut bersama sang istri Erina Gudono.
Sementara Ganjar membawa istri Siti Atiqoh dan putra semata wayangnya, Alam Ganjar.
Baca: Massa Geruduk Gedung DPRD Garut, Gelar Aksi Solidaritas Bela Rempang & Sampaikan 3 Tuntutan
Baca: Sopir Truk Laka Maut di Exit Tol Bawen Resmi Jadi Tersangka, Administrasi Kendaraan Jadi Alasan
Diketahui sebelumnya, Ganjar sempat membuang muka saat diminta menanggapi keputusan Kaesang yang bergabung ke PSI.
Kejadian tersebut terlihat saat Ganjar menghadiri para relawan di Graha Pena 98 di Jalan HOS Cokroaminoto, Menteng, Jakarta pada Kamis (21/9/2023).
Kendati demikian, bacapres PDIP tersebut mengaku menghormati keputusan Kaesang yang bergabung dengan PSI.
Menurut Ganjar, semua orang memiliki hak untuk berdemokrasi.
Lantas, mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut mempersilahkan Kaesang yang memilih berbeda partai dengan keluarganya.
(Tribun-Video.com/Wartakotalive.com).
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Perdana! Ganjar Pranowo Bertemu Kaesang Pangarep yang Sudah Jadi Kader PSI.
Host: Adilla Risna
VP: Dandi Bahtiar
#ganjarpranowo #kaesangpangarep #psi #pestapora
Reporter: Adila Ulfa Muna Risna
Video Production: Dandi Bahtiar
Sumber: Warta Kota
Tribunnews Update
Kader PKB Sentil Luhut Minta Pihak Usul Gibran Dicopot Minggat: Cuma Keluarganya yang Boleh di RI
2 hari lalu
Live Update
Bupati Kediri Mas Dhito Titip 3 Misi Sosial kepada Kader PKK untuk Atasi Masalah Krusial
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Anggota DPR Gus Alam Meninggal Usai Kecelakaan, Ganjar hingga Taj Yasin Melayat di Rumah Duka
4 hari lalu
BREAKING NEWS
BREAKING NEWS: Anggota DPR Gus Alam Meninggal usai Kecelakaan, Ganjar hingga Taj Yasin Melayat
4 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.