TRIBUNNEWS UPDATE
Alifurrahman Mengaku Dapat Teror Imbas Unggah Isu Capres Tampar Wamen, Singgung Istri & Anak
TRIBUN-VIDEO.COM - Seusai mengunggah video berisi isu capres tampar wamen, host Seword TV Alifurrahman mengaku mendapat teror dari orang tak dikenal.
Teror tersebut didapatkan Alifurrahman via aplikasi pesan WhatsApp.
Ia mengungkapkan, pelaku teror meminta Alif untuk menghapus video tersebut.
Tak hanya itu, pelaku teror juga menyinggung keselamatan istri dan anaknya.
Meski begitu, Alifurrahman mengaku tak ambil pusing mengenai teror yang didapatkannya itu.
Ia menegaskan baru akan melaporkan pelaku ke kepolisian jika teror yang dilakukan sudah membahayakan dirinya dan keluarga.
Bahkan, Alifurrahman tidak akan menghapus video tersebut meski memperoleh teror agar dihapus.
Menurutnya, hal tersebut merupakan fakta sejarah.
Untuk diketahui, Alifurrahman jadi sorotan gara-gara melempar isu capres tampar wamen saat rapat terbatas.
Alifurrahman mengunggah video yang berjudul Alifurrahman: ADA CAPRES NAMPAR WAMEN DI RUANG RAPAT?
Video Alifurrahman ini kemudian dikutip dalam sebuah artikel dengan judul "Ini Sebab Prabowo Cekik dan Tampar Wamen di Rapat Kabinet".
Isu lantas berkembang masif dan kini telah mendapat bantahan dari Prabowo sendiri.
Alifurrahman sendiri mengklaim info tersebut adalah valid bahkan menyebut sang wamen merasa trauma.
(TribunVideo.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Alifurrahman Ngaku Alami Teror usai Viral Isu Prabowo Tampar Wamentan, Minta Video Di-takedown
#prabowomania #prabowosubianto #cekik #wamentan
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Rahmat Gilang Maulana
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Alasan Roy Suryo Cs Tolak Hasil Lab Forensik Ijazah Jokowi, Minta Ahli Internasional Ambil Alih
1 hari lalu
Tribunnews Update
Reaksi Abraham Samad Dituding Mangkir soal Kasus Ijazah Jokowi: Saya Nggak Ada Hubungannya Sama Ini
1 hari lalu
Tribunnews Update
Jokowi Pamer Sowan ke Dosen Akademik yang Bantu Lulus dari UGM saat Kasmudjo Digugat soal Ijazah
1 hari lalu
Tribunnews Update
Heboh Video TKW Asal Jember Ditemukan Hidup di Dalam Peti Es di Pelabuhan Vietnam, Disnaker Selidiki
1 hari lalu
Tribunnews Update
Eks Marinir yang Gabung Militer Rusia Tak Lagi Kewarganegaraan Indonesia, Kabur Tanpa Izin Presiden
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.