Rabu, 14 Mei 2025

Viral Video

Viral, Romansa Mahasiswi KKN dengan Anggota TNI Bikin Warganet Baper: "DOTSLokal"

Selasa, 5 September 2023 15:22 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Tayangan video merekam romansa seorang mahasiswi KKN dengan anggota TNI menjadi viral di media.

Dalam unggahan video akun @besari_kknbanjarsari pada Jumat (1/9/2023) berhasil membuat warganet baper.

Terlihat seorang Mahasiswi Universitas Negeri Yogyakarta dan salah satu petugas gabungan TNI sedang berjalan bersama melewati jalan.

Mahasiswi itu tampak asyik berlari kecil sambil membawa ember di tangannya.

Baca: Pasca Buat Konten Viral Makan Es Krim yang Tak Senonoh, Benarkah Oklin Fia Bakal Jadi Duta MUI?

Dibelakangnya ada seorang berpakaian TNI yang mengikutinya.

Keduanya nampak bersendau gurau saat berjalan menuju tempat yang akan dituju.

Videonya pun langsung viral dan dibanjiri komentar dari warganet.

Baca: Viral Detik-detik Jenggot Limbad Terbakar saat Atraksi Sembur Api, Langsung Dilarikan ke RS

Banyak yang merasa baper setelah melihat video tersebut karena dinilai mirip dengan film korea yang berjudul Descendants of the Sun.

"Inimah dots lokal" tulis komentar akun @owiina

Romansa keduanya pun sangat mirip dengan pemeran dokter dan tentara dalam video DOTS itu.

"Dulu mama papamu ketemu waktu kerja gabungan mahasiswa KKN UNY x Karya Bakti TNI nak" tulis keterangan dalam video tersebut.

Momen keduanya terekam saat kegiatan Kuliah Kerja Nyata gabungan dengan TNI di Desa Banjarsari, Turi, Sleman, Yogyakarta.

(*)

Baca selengkapnya disini

# Romansa # mahasiswi # KKN # Anggota TNI # Universitas Negeri Yogyakarta # 

Editor: Wening Cahya Mahardika
Reporter: Fina RakhmatulMaula
Video Production: Anggraini Puspasari
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved